119 Warga Desa Masserengpulu, Di Kawal Oleh Babinsa Lamuru Dalam Menerima BLT DD

0
42

BONE – Serma Ruslan selaku Babinsa Koramil 1407-08/Lamuru melaksanakan pendampingan kepada 119 KK warga binaan dalam penyaluran BLT DD di kantor Desa Massenrengpulu, Kecamatan Lamuru, Kabupaten Bone. Rabu(11/05/2021).

Dalam kegiatan tersebut, diberikan jumlah uang sebesar Rp. 300.000,- yang merupakan BLT DD tahap kedua tahun anggaran 2021 dengan langsung di bagikan ditempat.

Babinsa Serma Ruslan menjelaskan, terkait pelaksanaan penyaluran bantuan BLT DD di Desa Massenrengpulu ini, bahwa pendampingan yang ia lakukan bertujuan agar pelaksanaan berjalan dengan tertib serta memastikan pelaksanaan kegiatan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Selain itu, Serma Ruslan juga menyampaikan bahwa bantuan ini diperuntukkan bagi warga masyarakat yang berhak menerimanya, sehingga dengan adanya bantuan yang telah disalurkan oleh pemerintah desa, diharapkan dapat meringankan beban kebutuhan warga penerima, untuk membantu mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari akibat dari terkena dampak Pandemi Covid-19″, ucapnya.