KAIMANA ~ Bertempat di lobi hotel grand Papua Kaimana jl lingkar tanjung simora pasir lombo kelurahan Krooy Distrik Kaimana kabupaten Kaimana Papua barat .
Keakraban antara Dandim 1804/Kaimana letnan kolonel Inf Chairi Suhanda dan masyarakat suku Mairasi yang tertua dan terbesar di kabupaten Kaimana .
Terus di lakukan secara intensif agar terjalin hubungan dan pembina secara terus menerus. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga persatuan dan kesatuan antara TNI dengan rakyat sehingga ketahanan wilayah bisa terjaga. Mempedomani hal tersebut, di melaksanakan Komsos dengan warga binaan khusus nya para peserta musyawarah adat suku Mairasi sebelum acara musyawarah di mulai,Minggu (13/02/2022).
Kegiatan ini Dandim 1804/Kaimana berbincang bincang bersama Bapak Jonathan Onjjongai merupakan salah satu tokoh masyarakat suku Mairasi setempat. Pada kesempatan ini Dandim berkoordinasi dan mengajak Bapak Jonathan Onjjongai untuk menyampaikan ketua suku adat Mairasi terpilih agar aktif dalam kegiatan keamanan lingkungan. Dengan penyampaian ini diharapkan Bapak Jonathan Onjjongai bisa menyampaikan dan mengajak seluruh warga setempat untuk lebih peduli pada keamanan lingkungan.
Selain itu Dandim 1804/ Kaimana pun menghimbau agar senantiasa meningkatkan kegiatan keagamaan agar suasana kampung dipenuhi dengan suasana religi yang takut akan Tuhan. “Meskipun kondisi keamanan hingga saat ini masih aman namun sebagai Dandim harus tetap memberikan himbauan keamanan agar sadar keamanan lingkungan tetap terjaga” ungkap Dandim 1804/ Kaimana.
Bapak Jonathan Onjjongai pun menyampaikan terima kasih atas kepedulian dari Dandim terkait keamanan wilayah dan warga pun berkomitmen akan terus menjaga lingkungan demi situasi yang kondusif. (*)