Pencegahan satuan dari perkembangan kasus pandemi covid 19 ( omicron)

0
35

KAIMANA – Selasa 08 February 2022.
Bertempat di Aula Makodim 1804/ Kaimana jln baru putih km 08 Kelurahan Krooy Distrik Kaimana Kabupaten Kaimana provinsi Papua barat.Dandim 1804/Kaimana Letnan kolonel Inf Chairi Suhanda secara mendadak melaksanakan tes swab Antigen kepada seluruh anggota kodim 1804/Kaimana beserta Keluarga besar kodim 1804/Kaimana beserta Keluarga.

Pelaksanaan tes swab Antigen ini bertujuan untuk mencegahan di satuan khusus Kodim 1804/Kaimana beserta keluarga agar mengetahui dan mewaspadai gelombang ketiga covid 19 yang sudah muncul varian baru yaitu varian Omicron.

Langkah langkah ini diambil oleh komandan Kodim 1804/Kaimana letnan kolonel Inf Chairi Suhanda agar bisa mencegah , mengambil tindakan pengobatan Serta membuat karantina atau isolasi mandiri dan isolasi terpusat.

“Vaksin tidak menjamin tidak bisa terjangkit atau terpapar virus Corona 19 ,apalagi hanya melaksanakan vaksin Dosis 1 perlu dosis 2 dan penguat dengan vaksinasi booster , termasuk perketat prosedur kesehatan , selalu pakai masker dan melaksanakan pola hidup sehat.
Dan varian baru covid 19 (Omicron) 5 kali lebih cepat penyerang organ tubuh” ungkap Dandim 1804/Kaimana Letnan kolonel Inf Chairi Suhanda. (*)

Editor: A2W