Pada hari Rabu Tanggal 31 Mei 2023, Kodim 1424/Sinjai melaksanakan Ziarah Rombongan dalam rangka HUT Kodam XIV/HSN Ke-66 Tahun 2023 yang dipimpin oleh Dandim 1424/Sinjai dan diikuti oleh Personel Kodim 1424/Sinjai, Polres Sinjai, Satpol PP Kab. Sinjai, Dishub Kab. Sinjai dan Persit KCK Cab. XXXII Kodim 1424/Sinjai di TMP Mangottong, Desa Saukang Kec. Sinjai Timur Kab. Sinjai.
Ziarah rombongan dilaksanakan bertujuan untuk mengenang, menghormati dan mentauladani jasa dan perjuangan para pahlawan yang telah gugur membela dan mempertahanakan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kegiatan ini memiliki arti yang sangat penting bagi kita semua sebagai penerus bangsa untuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah mendarma baktikan jiwa raganya kepada nusa dan bangsa. Dandim 1424/Sinjai mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bersama-sama dalam pelaksanaan ziarah. Anggota Kodim 1424/Sinjai tetap semangat dan selalu gembira dalam tugas. 6K di hati Kita. Setia Hingga Akhir.