Tingkatkan Kesadaran Hukum Masyarakat, Satgas TMMD Ke-116 Tahun 2023 Kodim 1425 Jeneponto Gelar Penyuluhan Hukum

Kamis, 1 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Dalam rangka meningkatkan kesadaran hukum masyarakat, Satgas TMMD ke 116 tahun 2023 Kodim 1425/Jeneponto, bekerja sama dengan Kejari Kabupaten Jeneponto, menggelar penyuluhan hukum.

Kegiatan penyuluhan hukum ini menghadirkan Kejaksaan Negeri Jeneponto selaku Narasumber, dengan materi “Sosialisasi Penggunaan dan Pengawasan Dana Desa Tahun 2023, bertempat di Kantor Kelurahan Empoang Utara Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto. Kamis, 01/06/2023.

Dalam kesempatan tersebut, Dansatgas TMMD Letkol Inf Agus Tanra, S.Ag., dalam sambutannya menyampaikan penyuluhan hukum ini adalah bagian dari kegiatan sasaran non fisik program TMMD ke 116 tahun 2023 Kodim 1425/Jeneponto Korem 141/Toddopuli Kodam XIV/Hasanuddin, ucap Dansatgas Letkol Inf Agus Tanra.

Tujuan kegiatan ini diselenggarakan agar masyarakat dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan serta menumbuh kembangkan pemahaman sikap sadar hukum kepada masyarakat dalam kehidupan sehari-hari, lanjut Dansatgas Letkol Inf Agus Tanra.

Sementara Kepala Kelurahan Empoang Utara Abd. Rahman, A.Md., menuturkan atas nama pemerintah Daerah dan Kelurahan serta masyarakat Kelurahan Empoang Utara, mengungkapkan terimakasih kepada pihak TNI khususnya Satgas TMMD Kodim 1425/Jeneponto, ungkapnya.

“Kami patut bersyukur dan apresiasi atas kepedulian TNI melalui TMMD Kodim Jeneponto, yang begitu banyak memberikan manfaat dan ilmu pengetahuan kepada masyarakat, terutama pembukaan akses jalan yang dapat memudahkan masyarakat khususnya petani menuju kelahan perkebunan maupun persawahan.

Sedangkan Jaksa Fungsional Kejari Jeneponto Sainuddin, S.H., menjelaskan sosialisasi ini, bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait ketentuan ketentuan dalam pengelolaan Dana Desa sehingga dapat mencegah penyimpangan dalam pengelolaan Dana Desa. Selain itu, juga untuk meningkatkan ketaatan hukum kepada para Perangkat Desa dalam menjalani hak dan kewajibanya serta tugas-tugas serta fungsi dalam Pemerintahan Desa, jelasnya.

Sesuai dengan aturan hukum yang berlaku diharapkan jajaran perangkat desa dapat melakukan pengelolaan Anggaran Dana Desa dan Dana Desa sesuai dengan ketentuan UU dan Peraturan Pemerintah yang telah ditetapkan sehingga tidak menimbulkan tindak pidana terkait pengelolaan anggaran. tutup Jaksa Fungsional Kejari Jeneponto Sainuddin.

Penulis : Sertu Irfan (Penerangan Kodim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru