Banjarmasin, Humas_Info – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Selatan bersama Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Banjarmasin duduk bersama pada rapat finalisasi draft Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang akan mengatur terkait sinergitas dalam hal Penyelenggaraan layanan Kekayaan Intelektual di lingkungan Politeknik Negeri Banjarmasin.
Rapat finalisasi ini berlangsung di Ruang Rapat Politeknik Kesehatan Banjarmasin, Kamis (23/11) yang dihadiri oleh Tim Kanwil Kemenkumham Kalsel, diwakili oleh Kepala Sub Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual, Eka Shanty Maulina, JFT Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Pertama, Ryna Frensiska serta 2 orang JFU Divyankumham yang tergabung dalam Tim Layanan KI Kanwil Kemenkumham Kalsel.
Penyusunan konsep Nota Perjanjian Kerja Sama ini dihadiri langsung oleh Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Poltekkes Banjarmasin, Hammad, S.Kep.Ns., M.Kep serta Ketua Sentra KI Poltekkes Banjarmasin, Muhammad Rasyid, S.Kep.Ns. MPH., beserta jajaran.
Rapat ini membahas secara mendetail terkait teknis kerjasama yang dibangun antara Kanwil Kemenkumham Kalsel dan Poltekkes Banjarmasin dalam upaya peningkatan layanan KI khususnya bagi civitas akademisi dan mahasiswa di lingkungan Poltekkes Banjarmasin. Rapat ini juga menyepakati pembentukan Intellectual Property Services (IP Services) di Poltekkes Banjarmasin, yang nantinya akan bermanfaat dalam proses pencatatan dan pendaftaran Kekayaan Intelektual, meliputi Merek, Hak Cipta, Paten, Desain Industri dan lain sebagainya. Pada IP Services ini nantinya pihak Poltekkes Banjarmasin akan mempersiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan, sampai kepada SDM yang akan memberikan layanan Kekayaan Intelektual. Kanwil Kemenkumham Kalsel berperan untuk memberikan dukungan teknis dan substantif sehingga IP Services ini nantinya dapat berjalan dengan baik dan membawa manfaat bagi pihak kampus dalam menjalankan amanat Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian LPPM) Poltekkes Banjarmasin, Hammad, S.Kep.Ns., M.Kep mengucapkan terima kasih atas dukungan, komitmen, dan sinergitas yang terjalin dari Kemenkumham Kalsel dalam upaya mendorong Poltekkes Banjarmasin untuk terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat melalui pembentukan IP Services di lingkungan kampus. Hasil final dari draft Perjanjian Kerja Sama yang disusun dan disepakati hari ini akan segera ditindaklanjuti dengan unsur pimpinan, sehingga proses penandatanganan dapat berjalan lancar. Poltekkes juga berkomitmen, segera setelah PKS ini nantinya ditandatangani, hal-hal yang menjadi amanah dari kerja sama yang telah dibuat akan segera dilaksanakan, terutama pembentukan IP Services guna meningkatkan pelayanan berbasis KI di lingkungan kampus.












