Peringatan Upacara Bendera Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 Tahun 2024 di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia

0
47

Palu(20/05), Pada Hari ini seluruh pegawai lembaga pemasyarakatan kelas IIA Palu melaksanakan upacara Peringatan Kebangkitan Nasional Ke-116 Tahun 2024 Dilingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Bertempat di halaman Lapas Kelas IIA Palu upacara diawali dengan Pengibaran bendera Merah Putih dengan diiringi lagu kebangsaan indonesia, mengheningkan cipta, pembacaan teks pancasila, pembacaan teks pembukaan UUD 1945,amanat inspektur upacara, menyanyikan lagu satu nusa satu bangsa dan ditutup dengan Pembacaan Do’a.

Kepala Lapas Kelas IIA Palu *Gunawan* selaku inspektur upacara membacakan naskah pidato dari Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia menyampaikan bahwa peringatan Hari Kebangkitan Nasional kali ini mengusung tema _*“Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Emas”*_.
”Kebangkitan kedua merupakan momen terpenting bagi kita hari ini. Kita harus menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri, dan keyakinan. Kemajuan telah terpampang di depan mata. Momen ini mesti kita tangkap agar kita langgeng menuju mimpi sebagai bangsa.Di titik inilah, seluruh potensi sumber daya alam kita, bonus demografi kita, potensi transformasi digital kita, menjadi modal dasar menuju “Indonesia Emas 2045”.
_”Mari kita rayakan kebangkitan nasional kedua menuju Indonesia Emas!”_