Kunjungan Kerja Ke Papua: Staf Ahli Menkumham Bidang Ekonomi Tinjau Lapas Abepura

Senin, 18 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

๐€๐›๐ž๐ฉ๐ฎ๐ซ๐š, ๐ˆ๐๐…๐Ž_๐๐€๐’ โ€“ Staf Ahli Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Bidang Ekonomi, Lucky Agung Binarto, melaksanakan kunjungan kerja ke Provinsi Papua. Salah satu agenda kunjungan ini adalah mengunjungi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Abepura. Senin (18/9)

Kunjungan kerja ini turut didampingi, Kepala Kantor Wilayah Anthonius M Ayorbaba, Kepala Divisi Keimigrasian Ian Fidihanto Markos, Kepala Divisi Pemasyarakatan Endang L Hardiman, Kepala Divisi Administrasi Hendrik Pagiling, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia Muhamad Mufid, serta Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Jayapura, Muhammad Akmal.

Kegiatan ini disambut hangat Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Abepura, Sulistyo Wibowo, yang kemudian mendampingi rombongan staf ahli Menkumham untuk melakukan peninjauan sarana dan prasarana, serta fasilitas yang ada di Lapas Abepura. Rombongan mengunjungi berbagai area, termasuk Dapur Lapas Abepura, Blok Hunian Warga Binaan, dan Gedung Kantor.

Dalam perjalanan kunjungan ini, Lucky juga meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan warga binaan Lapas Abepura. Dalam pesannya kepada mereka, Lucky memberikan semangat dan motivasi agar tidak mengulangi pelanggaran hukum. Ia mengingatkan mereka untuk selalu memikirkan keluarga di rumah dan menjauhi perilaku melanggar hukum.

Selanjutnya, Lucky mengunjungi salah satu program pembinaan di Lapas Abepura yang bergerak dalam bidang musik akustik. Ia menikmati penampilan warga binaan yang tergabung dalam kelompok Prison Akustik tersebut, yang menghibur dengan lantunan lagu-lagu mereka.

Usai kunjungan tersebut, Staf Ahli Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Bidang Ekonomi, Dr. Lucky Agung Binarto, menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan dan pemantauan terhadap tugas dan kinerja di Lapas Abepura.

“Hasil dari kunjungan ini akan kami evaluasi dan laporkan kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna H Laoly, untuk mendukung pengambilan keputusan di masa mendatang,” ucapnya.

(Dok/Foto : Humas)
Kontributor : tim Humas Lapas Abepura
#KemenkumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamPapuaPastiTifa
#LapasAbepuraPastiSagu
WEB : https://lapasabepura.kemenkumham.go.id
FB : Lembaga Pemasyarakatan Abepura
IG : @lapasabepura
TWITER : @LAbepura

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru