Klinik Pratama Lapas Banjarbaru Juara II Turnamen Mini Soccer Antar Instansi Kesehatan se-Banjarbaru

Jumat, 10 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarbaru, INFO_PAS – Klinik Pratama Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Banjarbaru berhasil meraih juara kedua pada turnamen mini soccer dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59 Tahun 2023. Pada final yang berlangsung sengit di Green Yakin Soccer Field, Rabu (8/11), Klinik Pratama Lapas Banjarbaru harus mengakui keunggulan Rumah Sakit (RS) Syifa Medika Banjarbaru dengan skor tipis 1-2.

Menggunakan sistem gugur dengan waktu 2×15 menit, turnamen ini diikuti 10 tim mini soccer dari berbagai instansi kesehatan, baik negeri hingga swasta di wilayah Kota Banjarbaru. Kegiatan tersebut dinisiasi oleh Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, dimana RS Islam Sultan Agung Banjarbaru didapuk menjadi tuan rumah penyelenggara.

Sebelum menapaki babak final, Klinik Pratama Lapas Banjarbaru sukses menyingkirkan beberapa tim, diantaranya menang atas RSI Sultan Agung Banjarbaru A dangan skor 2-0, dan unggul 2-0 atas RSD Idaman Banjarbaru A di partai semifinal. Pada laga final, Klinik Pratama Lapas Banjarbaru hanya kalah tipis 1-2 dari RS Syifa Medika Banjarbaru yang keluar sebagai Juara Pertama.

Kalapas Kelas IIB Banjarbaru, I Wayan Nurasta Wibawa memberikan apresiasi terhadap pencapaian positif yang diraih tim mini soccer Klinik Pratama Lapas Banjarbaru setelah berhasil membawa pulang gelar juara kedua.

“Terimakasih atas perjuangannya dan selamat kepada tim mini soccer Lapas Banjarbaru telah berhasil meraih juara kedua. Keberhasilan ini tentu tidak terlepas dari proses latihan yang rutin para pemain. Tetap semangat untuk kedepan semakin baik lagi, ungkap Kalapas Wayan.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru