Jelang Kunjungan Presiden RI Ke Kaltara,Pangdam VI/Mlw Pastikan Kesiapan Pengamanan

0
39

Tarakan – Jelang kedatangan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo (Jokowi) ke provinsi Kaltara khususnya Kota Tarakan,Kabupaten Malinau dan Tanjung Selor segala persiapan dilakukan serta di koordinir oleh Kodam VI/ Mulawarman dan Polda Kaltara.

Semua ini kami lakukan untuk persiapan kunjungan kerja Bapak RI,dan sejauh ini persiapan pengamanan VVIP berjalan lancar,ucap Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo,S.E.Senin(27/02/2023).

Dijelaskan Pangdam,Pengamanan ini sendiri dibawah komando langsung Kodam VI/Mulawarman dengan mengutamakan keselamatan dan keamananya.”kami dibantu oleh Polda Kaltara bersama jajaran bawah untuk pengamananya,dan secara umum seluruhnya sudah siap”,tuturnya.

Mayjen TNI Tri Budi Utomo juga menerangkan,bahwa dalam mewujudkan keamanan situasi dan kondisi di lapangan,pihaknya telah menyebarkan personil gabungan TNI- POLRI terutama dilokasi kegiatan,ungkapnya.

Tak hanya itu,Pangdam VI/Mlw juga mengecek langsung kesiapan Peralatan,baik kendaraan maupun lainya dari bandara juwata tarakan hingga lokasi Kunker diwilayah Malinau dan Tanjung Selor.

“Kami berharap kegiatan bapak Presiden selama diKaltara bisa berjalan aman hingga beliau kembali kejakarta”,pungkasnya.