Dukung Ketahanan Pangan, Anggota Koramil 20/Bandar Baru Bantu Petani Pasangan Plastik Pada Media Tanam Cabai

0
36

Pidie Jaya – Anggota Koramil 20/Bandar Kodim 0102/Pidie, Praka Dicky N. Damanik, turut berperan dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat setempat yang turun langsung membantu bapak Syukri dalam pemasangan plastik Mulsa di lahan yang akan digunakan untuk menanam cabai di Desa Gampong Kedai Ulee Gle, Kecamatan Bandar Dua, Kabupaten Pidie Jaya.Rabu (06/09/2023).

Pendampingan terhadap petani tersebut bertujuan untuk meningkatkan produksi pertanian dan ketahanan pangan di wilayah seperti halnya yang dilakukan oleh Praka Dicky N. Damanik anggota koramil 20/Bandar Baru jajaran Kodim 0102/Pidie yaitu memberikan pendampingan teknis kepada bapak Syukri dalam pemasangan plastik mulsa pada media tanam.

“Plastik mulsa ini akan membantu dalam menjaga kelembaban tanah, mencegah pertumbuhan gulma, serta mengurangi erosi tanah, sehingga hasil pertanian dapat lebih optimal” Jelas Praka Dicky

Sementara di tempat terpisah Danramil 20/Bandar Baru Kapten Inf Supriadi mengungkapkan, Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen TNI (Tentara Nasional Indonesia) dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.

Melalui kolaborasi dengan masyarakat setempat, diharapkan produksi pertanian dapat meningkat, dan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan dengan lebih baik

“Semoga kegiatan ini menjadi contoh inspiratif bagi masyarakat lainnya untuk aktif berpartisipasi dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan di daerah mereka” Ungkap Danramil Bandar Baru