Sebagai upaya meningkatkan kesehatan masyarakat, Satgas Yonif 133/YS memberikan layanan pengobatan langsung mendatangi rumah warga di Kampung Afkrem, Distrik Aitinyo, Kabupaten Maybrat, Provinsi Papua Barat Daya. Kamis (13/06/2024).
Danpos Afkrem Kapten Inf Yakub menyampaikan kegiatan tersebut untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan kesehatan.
“Sebagai wujud kepedulian dalam meningkatkan kesehatan, secara berkala kami laksanakan kunjungan ke rumah warga atau door to door untuk memberikan layanan pengobatan kepada masyarakat agar kesehatan warga selalu terjaga,” ujarnya.
“Apa yang kami lakukan ini semakin menambah keakraban untuk semakin mempererat hubungan TNI – Rakyat,” lanjutnya.
Kegiatan yang dilaksanakan para prajurit Satgas Yonif 133/YS mendapatkan sambutan yang baik dari warga karena merasa terbantu sekali dengan kunjungan anggota Satgas Pos Afkrem guna melayani pengobatan.
Ibuk Oktavina Asmuruf salah satu yang mendapat layanan pengobatan mengucapkan terima kasih kepada Satgas 133/YS yang telah dengan penuh kasih datang untuk memberikan pengobatan kepada warga Kampung Afkrem.
“Sa bangga dan terima kasih kepada bapa TNI telah dengan penuh kasih datang beri kami pengobatan semoga Tuhan selalu memberkati bapa”, ucapnya