Danramil Sawaerma; Keberadaan Babinsa Harus Bermanfaat Bagi Masyarakat

Selasa, 1 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keberadaan Babinsa ditengah-tengah masyarakat harus bermanfaat, bisa membantu mengatasi kesulitan masyarakat, memberikan ide-ide kreatif bagi masyarakat sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat diwilayah teritorial ataupun tempat tugas masing-masing.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Danramil 1707-12/Sawaerma Kodim 1707/Merauke Kapten Inf Rony K. Retraubun kepada para Babinsa Koramil 1707-12/Sawaerma saat mengambil apel pagi bertempat di Halaman Makoramil 1707-12/Sawaerma Distrik Sawaerma Kabupaten Asmat – Papua Selatan. Selasa (1/8/2023).

“Keberadaan Babinsa yang selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat dan sebagai aparat kewilayahan hendaknya kehadirannya benar-benar dirasakan dan bermanfaat bagi masyarakat, bisa membantu mengatasi kesulitan masyarakat dan bisa memberikan pelatihan maupun ide-ide kreatif dengan harapan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat”. ungkap Danramail Sawaerma Kapten Inf Rony K. Retraubun.

Hal tersebut secara berkesinambungan terus disampaikan kepada Babinsa Koramil 1707-12/Sawaerma sesuai arahan langsung dari Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub. Int., M.H.I. bahwa keberadaan Babinsa harus bermanfaat bagi masyarakat dan sebisa mungkin membantu mengatasi kesulitan masyarakat.

“Selain mengajak untuk bermanfaat bagi masyarakat dikesempatan tersebut saya juga menghimbau kepada para Babinsa Koramil Sawaerma untuk selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa guna mendukung kelancaran dan keberhasilan tugas pokok, menghindari pelanggaran sekecil apapun dan selalu menjaga kesehatan serta kebersihan lingkungan”. jelasnya.

Diakhir pengarahannya Danramil 1707-12/Sawaerma menghimbau kepada seluruh Babinsa Koramil Sawaerma untuk mengajak masyarakat dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 untuk memasang bendera merah putih dan umbul-umbul mulai tanggal 1 Agustus 2023.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru