Dandim 1404/Pinrang Hadiri Upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60

Selasa, 12 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pinrang_ Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, SHI., M.M., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Dim 1404/Pinrang Ny. Dewi Abdullah Mahua menghadiri upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60 tahun 2024 di Lapangan Upacara Kantor Bupati Pinrang, Selasa (12/11/2024).

 

Peringatan kali ini mengusung tema “Gerak Bersama, Sehat Bersama”, Pj. Bupati Pinrang H. Ahmadi Akil, S.E., M.M., bertindak sebagai Inspektur Upacara membacakan sambutan seragam Menteri Kesehatan RI Budi G Sadikin, Pj. Bupati menyampaikan diantaranya keberhasilan indonesia kembali masuk ke dalam kelompok upper middle-income country setelah terpuruk diera covid-19, menjadi bukti bahwa bangsa kita adalah bangsa pejuang.

 

“Target Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) di tahun 2024 meliputi pendapatan perkapita setara negara maju, kemiskinan menuju 0% dan ketimpangan berkurang, kepemimpinan dan pengaruh dunia internasional meningkat, daya saing sumber daya manusia meningkat dan intensitas Gas Rumah Kaca (GRK) menurun menuju Net Zero Emissions (Not Emisi GRK). Tentu kesemuanya menjadi arah fokus kita bersama, bukan hanya bidang kesehatan tapi juga sektor lainnya”, kata Pj. Bupati.

 

Sementara itu saat ditanya wartawan berkaitan dengan peroingatan Hari Kesehatan Nasional, Dandim 1404/Pinrang Letkol Abdullah Mahua menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh insan kesehatan yang telah bahu-membahu berjuang tanpa lelah dalam melaksanakan pembangunan kesehatan Indonesia.

 

“Saya berpesan kepada seluruh jajaran kesehatan untuk berkontribusi maksimal terhadap kesuksesan pencapaian program pemerintah terutama dibidang kesehatan”, ungkap Dandim.

 

Dandim menambahkan bahwa syarat utama kita bisa mencapai target Indonesia Emas di tahun 2045, tepat 100 tahun usia bangsa kita adalah manusia indonesia yang sehat dan cerdas. Hal ini tidak akan bisa tercapai tanpa gandeng tangan dari semua pemangku kepentingan.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru