Wujud kepedulian terhadap warga di wilayah binaan ditunjukkan oleh Babinsa Koramil-01/Suppa Kodim 1404/Pinrang Serma Abdul Rasyid dengan melakukan komsos dengan pedagang ikan kering di Dusun Butung Desa Lero Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Minggu (26/11/2023).
Dalam kegiatan komsos tersebut Serma Abdul Rasyid memberi motivasi kepada pedagang ikan kering di Dusun Butung untuk selalu bersemangat dalam menjalangkan aktifitas sehari-sehari sebagai pedagang ikan kering, serta menjaga kebersihan ikan yang akan dijual agar menarik minat komsumen.
“Kegiatan komsos dengan pedagang ikan ini kami lakukan untuk memberikan semangat dan motivasi kepada pedagang ikan dalam mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan keluarganya, selain itu kami juga menghimbau agar pedagang ikan selalu menjaga kebersihan lingkungan dan ikan yang akan dijualnya agar menarik minat para komsumen untuk membeli”, ujar Serma Abdul Rasyid.
Menurutnya, kehadiran Babinsa ditengah-tengah warga sangat penting karena selalu hadir di wilayah binaan adalah cara yang sangat efektik bagi Babinsa untuk mengetahui situasi wilayah binaannya. Selain itu kehadiran Babinsa di wilayah binaan akan memberikan rasa aman, nyaman sehingga warga bisa beraktifitas dengan lancar.












