Keluarga Besar Korem 092/Mrl Gelar Syukuran Peringati HUT Ke-4 Korem 092/Mrl

Kamis, 7 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjung Selor – Sebagai ungkapan wujud syukur memperingati hari Ulang Tahun ke-4 Korem 092/Maharajalila, keluarga besar Korem 092/Maharajalila menggelar acara syukuran, bertempat di Makorem 092/Maharajalila. Jl. Katamso, Kab. Bulungan Provinsi Kalimantan Utara. Rabu (06/12/2023).

Rangkaian acara syukuran HUT Korem ke-4 tahun 2023 dimulai dari pembukaan, tayangan video secara singkat sejarah Korem 092/Mrl, pembacaan doa, sambutan Danrem 092/Mrl, penandatanganan prasasti peresmian kantor satuan Ajenrem 092/Maharajalila, Denhubrem 092 Bulungan dan Denkesyah 06.04.03 Bulungan, pemotongan tumpeng kepada prajurit berprestasi, foto bersama dan diakhiri dengan ramah tamah.

Turut hadir pada syukuran tersebut Gubernur Prov. Kaltara, Kapolda Kaltara, Danrem 092/Mrl, Kabinda Prov. Kaltara, Kasrem 092/Mrl, Para Kasi Kasrem 092/Mrl, Para Dandim jajaran Korem 092/Mrl, Dansatgas Pamtas RI/Mly, Forkopimda Kab. Bulungan, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 092 PD VI/Mlw beserta pengurus, Para Ketua FKPPI, LVRI dan PEPABRI serta seluruh prajurit Korem 092/Mrl.

Dalam sambutannya Danrem 092/Mrl Brigjen TNI Adek Chandra Kurniawan, S.I.P., M.Han. menyampaikan acara syukuran HUT ke-4 Korem 092/Mrl kali ini lebih mengenalkan keberadaan Korem 092/Maharajalila kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan yang selenggarakan diantaranya kegiatan donor darah, anjangsana kepada panti jompo dan sekolah SLB, karya bakti pembersihan fasilitas umum serta Doa bersama lintas agama.

Tak kalah penting, Danrem juga menjelaskan awal terbentuknya Korem 092/Maharajalila sesuai dengan Perkasad Nomor 23 Tahun 2019 tanggal 6 Desember 2019 tentang pembentukan satuan Korem 092/Mrl yang berlokasi di Tanjung Selor.

Di akhir sambutannya Danrem mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah, Kepolisian Republik Indonesia dan seluruh komponen masyarakat lainnya yang telah bersinergi serta mendukung Korem 092/Mrl.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru