Simeulue – Babinsa Koramil 06/Teluk Dalam Koptu Apriandi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) sembari membantu memperbaiki jaring ikan milik Bapak Maswandi (42 Tahun) yang merupakan seorang nelayan, bertempat di Desa Babussalam Kec. Teluk Dalam, Sabtu (02/12/2023).
Kegiatan tersebut dilakukan oleh Babinsa Serda dalam melakukan pembinaan teritorial yang salah satunya dengan cara melakukan Komunikasi Sosial (Komsos). Dengan melakukan Komsos, Babinsa mendengar keluh kesah nelayan yang saat ini hasil tangkapan ikannya sangat menurun karena cuaca yang tidak menentu yang terjadi akhir-akhir ini.
Dalam kesempatan tersebut, Koptu Apriandi tidak lupa mengingatkan kepada para nelayan agar lebih berhati-hati dan waspada terhadap cuaca saat melaut untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan dengan mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan.
Kami berharap agar para nelayan selalu mewaspadai cuaca saat akan melaut dan juga tidak melakukan tindakan-tindakan yang dilarang oleh pemerintah hal itu yang dapat merusak terumbu karang dan potensi ikan di lautan, “ujar Babinsa.












