Dandim 1702/JWY Sambut Kunjungan Kerja Danrem 172/PWY

Jumat, 8 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wamena – Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H., sambut kunjungan kerja Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono, S.IP., beserta Kasiter Korem 172/PWY Kol Arh Samujiyo, dalam rangka meninjau lokasi Operasi Teritorial Program Prioritas Nasional Bakti Papua TA 2023 Kodim 1702/JWY, Kamis (07/09/2023).

Kedatangan orang nomor satu di jajaran Korem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono, S.IP., disambut hangat oleh Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip, S.H.,M.H., didampingi Perwira Staf, Para Danramil serta Prajurit Kodim 1702/JWY.

Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip, S.H.,M.H., mengucapkan selamat datang kepada Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono. S.IP., dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja di wilayah jajaran Kodim 1702/JWY.

“Selamat datang kepada Brigjen TNI Dedi Hardono, Semoga kehadiran Komandan Korem 172/PWY mampu menambah semangat dan moril bagi Prajurit, Kunjungan ini merupakan suatu kehormatan dan penghargaan bagi Kodim 1702/JWY,” ujar Dandim.

Lebih lanjut, Dandim menambahkan, Kunjungan kerja Danrem 172/PWY dilakukan dalam rangka meninjau lokasi Operasi Teritorial Program Prioritas Nasional Bakti Papua TA 2023 Kodim 1702/JWY.

Untuk diketahui, Operasi Teritorial Program Prioritas Nasional Bakti Papua TA 2023 Kodim 1702/JWY pembangunan pipanisasi air bersih di Distrik Asotipo, pembangunan gereja di Distrik Asolokobal dan semenisasi jalan di Distrik Walesi.

Adapun turut hadir, Danlanud Wamena Letkol Pnb Ruli Surya, Danyonif 200/BN Letkol Inf, S.K., Danyonif 756/WMS Mayor Inf Gunawan, Ws Kasdim 1702/JWY Mayor Inf Romadlon, Danramil 1702-01/Wamena Mayor Inf Aprin, Pasiintel Kodim 1702/JWY Kapten Inf Sony Teguh Bahtiar, S.T.han., Danpos Pasgat Wamena Letda pas Iwan Dermawan Bandola, Sekda Jayawijaya Toni Mayor, S.Pd., Ketua FKUB Aleksander Mauri.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru