Banjarmasin, Humas_Info – Provinsi Kalimantan Selatan telah sukses menyelenggarakan Kalsel Expo 2023 dalam rangka menyemarakkan HUT Provinsi Kalsel yang Ke-73 yang secara resmi ditutup oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, Minggu (04/09). Gelaran Kalsel expo selama 5 hari sejak 30 Agustus 2023 s.d 03 September 2023.
Pada kesempatan tersebut, Sahbirin Noor mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah menyukseskan acara Kalsel Expo ini.
“Kalsel Expo berhasil hadir sebagai ruang promosi, sarana pemasaran sekaligus konsolidasi untuk lebih menghidupkan produk UMKM dari Kalimantan Selatan maupun daerah lainnya, sekaligus penyebaran berbagai informasi pembangunan dan hiburan bagi seluruh lapisan masyarakat kalimantan selatan,” ujar Paman Birin.
“Kalsel Babussalam menjadi tagline yang mengiringi posisi kalsel sebagai gerbang Ibukota Negara. Melalui penyelenggaraan Kalsel Expo, kita memiliki kesempatan untuk menjelaskan posisi strategis Kalsel sebagai gerbang ikn kepada berbagai pihak, terutama calon-calon investor,” tambahnya.
Kemenkumham Kalsel yang turut hadir “Labih Parak Wan Kumham” melalui booth yang memberikan pelayanan seputar Hukum dan Hak Asasi Manusia mendapatkan apresiasi dari masyarakat sehingga mendapatkan penghargaan Booth Pelayanan Terbaik Ketiga.
Plt. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, RIfqi Adrian Kriswanto menyambut baik dengan penghargaan yang diberikan kepada Booth Pelayanan Kemenkumham Kalsel.
“Dedikasi yang diberikan oleh jajaran Kemenkumham Kalsel sangat optimal sehingga layanan yang diberikan kepada masyarakat mendapatkan apresiasi sehingga memperoleh Juara Ketiga,” ucap Rifqi.












