Kodim 1206/Psb, “Ikuti Sosialisasi TWP AD Jajaran Kodam XII/Tanjungpura Secara Virtual”

Kamis, 24 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 1206/Psb – Dalam rangka memberikan pemahaman yang mendalam mengenai pengelolaan Tabungan Wajib Perumahan Angkatan Darat (TWP AD), seluruh prajurit Kodim 1206/Psb mengikuti Kegiatan Sosialisasi TWP AD secara virtual bertempat di Aula Alambhana Kodim 1206/Putussibau, Jl.Piere Tendean, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (24/08/2023).

Kegiatan Virtual Sosialisasi TWP AD ini di ikuti Komandan Kodim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo didampingi Kasdim 1206/Psb Mayor Inf Supriyono, Danramil 1206-06/Psu Mayor Inf Edi Sanjaya, Pasilog Dim 1206/Psb Kapten Cba Rino, Danramil 1206-12/Kalis Serma Abdul Hamid, Batihpers Dim 1206/Psb Serma Supardianto, Juyar Dim 1206/Psb Serda Andri Kusmantri serta di ikuti seluruh prajurit dan PNS jajaran Kodim 1206/Psb.

Pada kegiatan Sosialisasi TWP AD Jajaran Kodam XII/Tanjungpura ini tentunya sangat penting untuk diikuti oleh seluruh prajuritnya, sebab kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang secara detail untuk prajurit dan mendalam tentang konsep-konsep, manfaat, dan mekanisme pengelolaan Tabungan Wajib Perumahan kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI AD khususnya di Kodam XII/Tanjungpura.

“Tabungan Wajib Perumahan ini merupakan sebuah program tabungan yang bertujuan untuk membantu Prajurit dan PNS TNI AD dalam merencanakan dan mempersiapkan kepemilikan perumahan pribadi, sehingga melalui tabungan ini, seluruh anggotanya dapat secara berkala menabung untuk memenuhi kebutuhan perumahan mereka di masa depan”,pungkas Letkol Inf Sri Widodo.

“Dengan semakin meningkatnya kesadaran dan pemahaman seluruh anggotanya mengenai TWP AD ini, maka diharapkan seluruh prajurit Kodim 1206/Psb kedepannya dapat mengelola tabungan mereka secara bijaksana, sehingga dapat meraih impian mereka dalam memiliki perumahan pribadi dengan cara yang lebih mudah, dan Kodim 1206/Psb juga telah berkomitmen untuk mendukung penuh program TWP AD ini, agar dapat membangun masa depan yang lebih baik bagi seluruh prajuritnya diwilayah ini”,harap Dandim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo
(Pendim 1206/Psb)

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru