Atasi Kesulitan Rakyat, Babinsa Kodim 1425 Jeneponto Bantu Padamkan Si Jago Merah

Minggu, 13 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Seorang Babinsa memang tidak lepas dari kehidupan bermasyarakat, karena tugas para Babinsa memang selalu berhubungan dengan warga, dimana Babinsa selalu hadir ditengah-tengah masyarakat serta membantu mengatasi kesulitan masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh Serka Kayadi Babinsa Desa Maero anggota Koramil 03 Tamalatea Kodim 1425 Jeneponto Korem 141 Toddopuli Kodam XIV Hasanuddin, saat ini berada di lokasi kebakaran dan membantu memadamkan salah satu rumah warga binaannya yang di lalap si jago merah.

Kejadian kebakaran tersebut menimpa rumah keluarga Bapak Sakiri (50) tahun,  pekerjaan petani, yang diduga berawal dari konsleting listrik, di Desa Maero Kecamatan Bontoramba Kabupaten Jeneponto. Minggu, 13/08/2023.

Menurut Babinsa Serka Kayadi, bahwa dirinya mendapatkan informasi dari warga bahwa ada kejadian kebakaran diwilayah, sehingga dirinya langsung menuju lokasi dan memadamkan api bersama warga dengan menggunakan alat seadanya sambil menunggu bantuan dari unit Pemadam kebakaran tiba, terang Babinsa.

Tak berselang lama sebanyak 2 unit pemadam kebakaran Kabupaten Jeneponto tiba di lokasi dan langsung memadamkan si jago merah, sehingga tidak merambat ke rumah warga yang lain.

Lebih lanjut Babinsa katakan, atas kejadian kebakaran tersebut, rumah milik keluarga Bapak Sakiri hangus terbakar dan rata dengan tanah serta menimbulkan kerugian sekitar Rp. 70.000.000 (Tujuh Puluh Juta Rupiah). Kata Babinsa.

Penulis : Sertu Irfan (Penerangan Kodim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru