Maros – Babinsa Desa Pajukukang Serma Jalaluddin bersama BPBD Kab. Maros melaksanakan penyaluran air bersih kepada warga Desa yang membutuhkan air bersih di Dusun Parasangang, Desa Pajukukang, Kec. Lau, Kab. Maros. (10/8/2023).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa Kepada Masyarakatnya, dimana musim kemarau panjang sangat susah mendapatkan air bersih. Masyarakat Desa Pajukukang sangat bersyukur dengan adanya penyaluran air bersih di Desanya.












