Lima personel Babinsa Koramil 1707-05/Merauke Kodim 1707/Merauke yang dipimpin langsung oleh Serka Anis Riyadi memberikan pelatihan baris berbaris kepada siswa-siswi SMA Yos Sudarso bertempat di Halaman Sekolah Yos Sudarso Jln. Angkasa Kelurahan Kelapa Lima Distrik Merauke Kabupaten Merauke – Papua Selatan.
Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub. Int., M.H.I. melalui Danramil 1707-05/Merauke Mayor Inf La Haruni mengatakan bahwa kegiatan pelatihan baris berbaris yang disampaikan oleh para Babinsa Koramil 1707-05/Merauke kepada siswa-siswi SMA Yos Sudarso tersebut bertujuan untuk meningkatkan semangat, kekompakan dan disiplin para siswa-siswi SMA Yos Sudarso.
“Adapun pelatihan baris berbaris yang disampaikan tersebut meliputi sikap sempurna, sikap istirahat, hadap kanan/kiri, jalan ditempat dan penghormatan yang mana setiap gerakan diperagakan langsung oleh para Babinsa dan diikuti sebanyak 60 siswa-siswi”. ungkap Danramil 1707-05/Merauke Mayor Inf La Haruni pada hari Senin tanggal 24 Juli 2023.
“Dari 60 orang siswa-siswi Kelas 7 SMA Yos Sudarso tersebut banyak yang baru mengenal gerakan baris berbaris dengan baik dan benar, akan tetapi mereka semua sangat antusias dan semangat dalam mengikuti latihan baris berbaris”. jelasnya.
Kami berharap pelatihan baris berbaris yang diberikan benar-benar dapat meningkatkan semangat dan disiplin serta kekompakan para siswa-siswi dan tentunya mereka nanti akan lebih taat dan patuh terhadap para Guru dan aturan Sekolah.
Bapak Petrus Maturbongs selaku Wakil Kepala Sekolah SMA Yos Sudarso mengucapkan terima kasih kepada para Babinsa Koramil Kota Merauke yang sudah membantu Sekolah SMA Yos Sudarso dengan memberikan pelatihan berupa baris berbaris kepada para siswa-siswi SMA Yos Sudarso.












