Maknai Idul Adha, Lapas Banjarbaru Berbagi Daging Hewan Kurban dengan Sesama

Kamis, 29 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarbaru, Info_PAS – Peringatan Hari Raya Idul Adha turut dirasakan oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIB Banjarbaru. Suka cita di balik jeruji besi tetap terasa hangat dengan keakraban dan rasa solidaritas antara Petugas dengan WBP dalam kegiatan penyembelihan hewan kurban, Kamis (29/6/2023).

Amico Balalembang selaku Kalapas Kelas IIB Banjarbaru menyampaikan bahwa pada hari raya Idul Adha tahun ini, Lapas Banjarbaru berkurban sebanyak tiga (3) ekor sapi dan tiga (3) ekor kambing yang berasal dari kurban para Pegawai, Koperasi Lapas, dan Warga Binaan.

“pada momentum hari raya Idul Adha tahun ini kita kembali melaksanakan penyembelihan hewan kurban di Lapas Banjarbaru yang dilakukan secara gotong-royong oleh petugas dan warga binaan. Ini berkah untuk kita semua, bukan hanya petugas tapi warga binaan dan turut merasakan suka cita hari raya ini,” ucapnya.

Lebih lanjut Amico mengatakan, sebagai wujud kepedulian antar sesama, daging hewan kurban tersebut dibagikan merata kepada seluruh Pegawai, Warga Binaan, Masyarakat sekitar Lapas, serta anak-anak di Panti Asuhan terdekat.

“untuk warga binaan, daging kurban dimasak terlebih dahulu di dapur Lapas, kemudian dibagikan ke seluruh warga binaan untuk makan sore. Diharapkan dengan berbagi kurban ini baik pegawai, warga binaan dan masyarakat sekitar bisa merasakan perayaan hari raya Idul Adha dengan berkat dan nikmat yang sudah diterima,” pungkasnya.

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru