Persit Kartika Chandra Kirana Cabang 50 Kodim 1206/Putussibau rayakan Hari Ulang Tahun ke- 77 Persit KCK

Rabu, 12 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Putussibau, – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cab L Dim 1206 Ny. Sri Widodo bersama jajaran merayakan tasyakuran puncak peringatan HUT ke 77 Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), yang dilaksanakan di aula Pendopo Bupati Kapuas Hulu, Selasa,11/4/2023

Persatuan isteri Prajurit (Persit) merupakan salah satu organisasi isteri prajurit yang telah ditetapkan pada tanggal 3 April 1946 sebagai hari jadinya, dimana saat ini telah berusia 77 tahun. Untuk merayakan hari ulang tahun tersebut dilaksanakan tasyakuran sebagai puncak kegiatan.

Ketua Persit KCK Cab L Dim 1206 Ny. Sri Widodo saat kegiatan puncak acara HUT Persit membacakan sambutan ketua Umum Persit Kartika Chandra mengatakan,” momentum peringatan hari ulang tahun ini hendak nya dijadikan sebagai wahana untuk melakukan evaluasi, instrospeksi dan mawas diri terhadap pelaksanaan tugas yang telah kita capai dan laksanakan selama ini, saya berharap agar peringatan hari ulang tahun ini bukan hanya sebatas perayaan/Ceremony semata, melainkan sebagai pemicu semangat dalam pengabdian kita terhadap organisasi Persit agar menjadi lebih solid,maju dan berkembang,” ucapnya.

Pada peringatan HUT ke-77 Persit KCK tahun ini mengambil tema Persit KCK membangun keluarga dan generasi muda berkualitas menuju Indonesia maju. Tema tersebut diharapkan dapat diimplementasikan dan diwujudkan oleh seluruh anggota Persit KCK dalam upaya menciptakan keluarga besar TNI AD yang sehat dan berkualitas,” jelas Ny. Sri Widodo.

Sementara itu Komandan Kodim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo sebagai Pembina Persit KCK Cab L Dim 1206 mengucapkan selamat HUT ke 77 Persit KCK tahun 2023, semoga diusia yang ke 77 dapat terus berbuat yang terbaik dalam mendukung tugas suami,” ucapnya

Sesuai tema HUT Persit KCK membangun keluarga dan generasi muda berkualitas menuju Indonesia maju, saya harapkan sesuai tema bahwa peran kedua orang tua baik bapak-bapaknya maupun ibunya perhatikan anak-anak kita, karena mereka adalah generasi kita, mereka generasi yang akan menjadi kebanggaan bagi kita dan akan meneruskan cita-cita bangsa untuk menuju Indonesia maju.

Kita berikan pendidikan yang paling baik, pahami pendidikan moral di rumah dan di lingkungan keluarga kita jangan sampai anak kita pintar di sekolah tapi tidak mempunyai etika dan tata krama yang baik, jadi semuanya saling berkaitan dan semua saling berhubungan yakinlah bahwa apa yang kita kerjakan akan berdampak pada masa depan keluarga kita,” jelas pembina Persit KCK Cab L Dim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo

Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan diberikan kepada ibu Persit yang tertua dimana sebentar lagi akan memasuki masa pensiun dan di berikan kepada anggota Persit yang termuda.

#pendim1206/psb#

Berita Terkait

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo
Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru
Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya
Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H
Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil
1.326 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Terima Remisi Khusus Hari Raya Nyepi dan Idulfitri 2025, 8 Diantaranya Langsung Bebas
Lapas Banjarbaru Sosialisasi Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri kepada Warga Binaan dan Pengunjung
Lapas Banjarbaru dan BNNK Banjarbaru Teken Perjanjian Kerja Sama P4GN

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 10:41 WIB

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha dan Paket Konsumtif dari Dana Zakat, Tebar Harapan Baru di Kecamatan Barebbo

Kamis, 3 April 2025 - 22:17 WIB

Pastikan Layanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Monitoring Kunjungan Idulfitri di Lapas Banjarbaru

Rabu, 2 April 2025 - 19:46 WIB

Momen Idulfitri, Penuh Haru Pertemuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru dengan Keluarganya

Selasa, 1 April 2025 - 21:04 WIB

Dipadati Ribuan Pengunjung, Lapas Banjarbaru Berikan Pelayanan Terbaik Pada Momen Idul Fitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 19:06 WIB

Wujud Dukungan RUU TNI, Aliansi Malebbie Kab. Bone, Gelar Aksi Damai Dan Berbagi Takjil

Berita Terbaru