Wujud kepedulian, Babinsa bersama warga gotong-royong perbaiki teras Mushollah

0
46

Sebagai bentuk kepedulian, Babinsa Kelurahan Teppo Serda Jusman bersama warga melaksanakan gotong-royong memperbaiki teras Mushollah di Kelurahan Teppo, Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang, (04/02/2023).

Babinsa Serda Jusman mengungkapkan bahwa melaksanakan gotong-royong ini menunjukkan wujud kepedulian Babinsa terhadap kesulitan yang dialami oleh warga dan juga salah satu cara berkomunikasi dengan warga di wilayah binaan.

Dikatakan lebih lanjut, kegiatan kerja bakti ini dilakukan untuk memperbaiki teras Mushollah dan rencana akan dipasangi keramik sehingga enak digunakan ibadah saat bulan Ramadhan yang tidak lama lagi.

“Dengan diadakannya gotong-royong perbaikan teras Mushollah seperti ini diharapkan masyarakat semakin rajin beribadah dan nantinya saat memasuki bulan Ramadhan semakin banyak warga yang bisa beribadah di Mushollah”, ujar Babinsa. ***