𝐋𝐢𝐦𝐚 𝐏𝐞𝐬𝐚𝐧 𝐊𝐡𝐮𝐬𝐮𝐬 𝐏𝐞𝐧𝐝𝐞𝐭𝐚 𝐌𝐮𝐬𝐤𝐢𝐭𝐚 𝐒𝐚𝐚𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐞𝐠𝐮𝐡𝐚𝐧 𝟐𝟏 𝐒𝐢𝐝𝐢 𝐁𝐚𝐫𝐮

0
73

𝘼𝙗𝙚𝙥𝙪𝙧𝙖, 𝙀𝙡𝙞𝙢 𝙉𝙀𝙒𝙎 – Sebanyak 21 anggota Sidi baru jemaat GPI Papua Elim Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua diteguhkan oleh Pendeta (Pdt) R. Muskita, S.Ag, Minggu (2/4/2023) pagi.

Peneguhan Sidi baru tersebut, sekaligus dirangkai dengan ibadah Minggu Sengsara ke VII dengan sorotan tema “Jalan SalibNya Adalah Jejak Keteladanan” dan Sub Tema “Meneladani Solidaritas Kristus, Kerelaan Berkorban”

“Ibadah Minggu pagi ini, pembacaan alkitab terdapat dalam perjanjian baru, Yohanes 12 : 20 – 36, dengan perikop Yesus Memberitakan KematiaNya,” kata Pdt. R. Muskita.

Lebih lanjut Pdt. Muskita menyampaikan, tema renungan pagi itu tentang Yesus dimuliakan dalam kematian.

Apa pesan Firman Tuhan hari ini bagi kita di Minggu Sengsara ke VII, terkhususnya bagi 21 Anggota Sidi Gereja yang akan diteguhkan. Menurut Pdt. Muskita, ada lima poin penting yang menjadi pesan.

Pertama, Orang-orang Yunani pergi ke Philipus untuk menyampaikan keinginan bertemu dengan Yesus.

Berapa banyak dari kita yang benar-benar ingin bertemu dengan Yesus? Terkadang kita bertemu Yesus hanya meminta berkat dan jarang dari kita yang meminta, Tuhan apa yang Kau inginkan untuk saya dalam rancanganMu?

Lanjutnya, pesan kedua dimuliakan dan diberikan kemuliaan dalam konsep Yesus bukan mendapatkan pangkat dan jabatan menjadi anggota sidi gereja baru, artinya harus mau ditanam seperi biji gandum, mati dan menghasilkan banyak buah.

Pesan ketiga, Barang siapa mencintai nyawanya dia akan kehilangan nyawanya, menurut Pdt.Muskita kehilangan nyawa bukan hanya berarti mati tetapi terpisah dari kemuliaan Allah dalam kehidupan yang kekal.

Pesan keempat, kehidupan Kristiani lebih dari sekedar komitmen kepada Tuhan, kehidupan Kristiani juga meliputi komitmen untuk keluarga Tuhan yakni gereja dan jemaatnya.

“Khusus bagi 21 anggota sidi greja yang akan diteguhkan, apa komitmen kalian untuk GPI Papua, karena orang sidi bukan sebatas rutinitas melainkan ada komitmen sebagai tanggungjawab penuh bagi keluarga Tuhan,” Tegasnya

Pesan kelima sebagai penutup, Pdt. Muskita menyampaikan bahwa, menghasilkan buah yang banyak berarti menghasilkan kehidupan Kristus di dalam pribadi manusia dengan menjadi murid dan juga menjadikan orang lain murid Kristus.

“Itu panggilan pertama bagi saudara – saudara yang akan diteguhkan hari ini, Amin,” Tutupnya

Sebagai informasi, berdasarkan jadwal pelayanan yang diturunkan oleh Bidang Iman, Ajaran dan Ibadah (IAI) GPI Papua Elim Abepura pada Hari Minggu (02/04) bertugas melayani di GPI Papua Elim Abepura, pukul 06.00 WIT Pdt. J. Almet, S.Th, pukul 09.00 WIT Pdt. R. Muskita, S. Ag, pukul 18.00 WIT Pdt. A. Samkakai, M.Min dan pukul 09.00 WIT Vikaris. F. Naroba, S.Pd di Pospel Bate Kabupaten Keerom.

Selain itu juga dilakukan Perhadliran bagi anggota jemaat dan Sidi Baru yang akan mengikuti Perjamuan Asya Kudus pada hari Jumat (07/04).

 

(Dok/Foto : Multimedia GPI Papua Elim Abepura)
Kontributor : Multimedia GPI Papua Elim Abepura

FaceBook : MedCen Gpi Elim Abepura
Instagram : @Multimedia_Gpielimabepura
Youtube : GPI ELIM ABEPURA
Tiktok : @medcen.gpipapua.elimabe