Tunjukan Rasa Empati, Babinsa Koramil-04 Kodim 1404/Pinrang bantu angkat keranda jenazah warga

0
3

Pinrang_ Sebagi wujud Kepedulian terhadap warga yang sedang berbelah sungkawa, Babinsa Koramil-04/Paleteang Kodim 1404/Pinrang ikut menggotong jenasah warga di wilayah binaannya yang meninggal dunia karena sakit ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) untuk dikebumikan, Sabtu (11/01/2025).

Kehadiran Babinsa kerumah duka sebagai rasa empati dan kepedulian terhadap warga di wilayah binaan yang ditimpa musibah kematian.

“Sebagai Babinsa kami dituntut harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat yang membutuhkan. Hal tersebut bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dengan warga demi memperkokoh kemanunggalan TNI Rakyat”, ujar Babinsa Sertu Juslang yang ikut menggotong keranda jenasah.

“Semoga almarhumah meninggal dunia dalam keadaan khusnul khotimah, diterima amal ibadahnya dan diampuni segala dosa-dosanya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan”, tutur Babinsa.