BONE – Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Rem 141/Tp Serda Supriadi Kahar bersama Warga masyarakat gotong-royong membuat pos kamling di Dusun Karaha, Desa Talabangi, Kec. Patimpeng, Kab. Bone. Jumat (16/06/23).
Untuk meningkatkan keamanan serta mengantisipasi terjadinya kemalingan di Talabangi, Babinsa serta Kepala Desa Talabangi ikut gotong – royong bersama warga dalam kegiatan tersebut.
Bakri salah seorang warga masyarakat Desa Talabangi mengatakan rasa terima kasihnya kepada bapak Babinsa dan juga Kepala Desa Talabangi yang ikut serta membantu dan mendukung kegiatan gotong-royong tersebut, Ucapnya.
Dalam kesempatannya Serda Supriadi Kahar menyampaikan, bahwa pembuatan pos kamling ini adalah salah satu bentuk kepedulian pihak pemerintah desa serta elemen masyarakat terhadap keamanan desa khususnya di Desa Talabangi.
Sebagai mana yang telah di ungkapkan oleh bapak Komandan Kodim 1407/ Bone Letkol Inf Moch. Rizqi Hidayat Djohar berdasarkan instruksi dari Komandan Korem 141/Tp Brigjend TNI Budi Suharto, S.I.P.,M.Si, Kehadiran Babinsa merupakan salah satu wujud kedekatan antara TNI dengan masyarakat, sehingga kedekatan tersebut membuat warga antusias dalam menjalin kerja sama yang baik,”Tutupnya. (Pendim 1407/Bone)












