Terus Bersinergi, Rutan Palu dan Puskesmas Birobuli Lakukan Kontrol Kesehatan Warga Binaan

Sabtu, 15 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palu, INFO_PAS – Bersinergi dengan Puskesmas Birobuli, perawat Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu lakukan pemeriksaan kesehatan rutin bagi warga binaan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang optimal. Sabtu (15/6)

Pada kesempatan ini, bertempat di Klinik Rutan Sehat, dr Hansel didampingi oleh perawat Rutan Palu melakukan pemeriksaan dan kontrol kesehatan kepada tiga puluh orang (30) warga binaan. Pengecekan tanda-tanda vital dan pemberian edukasi kesehatan dilakukan dengan maksimal.

Kepala Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah, Hermansyah Siregar, mengungkapkan bahwa dengan adanya program pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan kesejahteraan dan kesehatan para warga binaan di Rutan dapat terus meningkat. Program ini juga menjadi bagian yang penting dalam mewujudkan Pemasyarakatan Sehat.

Kepala Rutan Palu, Yansen juga mengatakan Rutan Palu akan terus bersinergi dengan Puskesmas Birobuli sebagai bentuk tanggung jawab dalam pemenuhan Hak warga binaan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang prima.

“Terimakasih kami ucapkan kepada pihak Puskesmas Birobuli yang selalu menjalin sinergitas dengan baik kepada Rutan Palu, harapan kami, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan rutin ini akan terus terlaksana agar kesehatan para warga binaan tetap terkontrol selama menjalani masa tahanan di Rutan,” tambah Yansen. (Pm)

HUMAS RUTAN PALU

@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kemenkumhamsulteng
@divpassulteng

#kemenkumhamri
#ditjenpas
#KumhamSultengPintarBermedsos
#KemenkumhamSulteng

Berita Terkait

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan
Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan, Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Bangun Sinergi dengan BLK Kalsel

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:45 WIB

Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel

Berita Terbaru