BONE – Dalam upaya menekan kasus perundungan atau bullying di kalangan siswa, Serda Rijal Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge memberikan sosialisasi kepada siswa dan siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN 73 ) Mattoangi di Desa Mattoangi, Kec. Tellusiattinge, Kab. Bone.
Kegiatan sosialisasi ini bertujuan agar di sekolah SDN Mattoangi tidak terjadi masalah perundungan atau bullying sehingga siswa dapat belajar dengan tenang dan nyaman.
Serda Rijal memberikan pesan kepada para siswa untuk berperilaku sopan, menjunjung tinggi disiplin, dan mematuhi aturan-aturan sekolah. Ia juga menekankan pentingnya tidak terlibat dalam tindakan perundungan, yang bisa berdampak buruk baik secara fisik maupun mental, dan berpotensi merusak masa depan anak-anak.
“Saya mengajak semua siswa untuk bersama-sama menjunjung tinggi aturan sekolah, dan menjadi siswa yang bermoral dan berpendidikan, yang akan berkontribusi pada perkembangan pendidikan di Indonesia,” kata Serda Rijal. (Pendim 1407/Bone)












