Rutan Palu Siap Tingkatkan Kinerja dan Berikan Pelayanan Yang Pasti Berdampak

Sabtu, 13 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palu, INFO_PAS – Rapat Koordinasi (Rakor) Capaian Kinerja Semester I Tahun 2024 resmi ditutup oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulteng, Hermansyah Siregar, Kamis (11/7). Kakanwil berharap kegiatan rakor ini dapat meningkatkan kinerja dan wujudkan pelayanan yang pasti berdampak diseluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng.

Dalam sambutannya, Kakanwil, Hermansyah Siregar menyatakan bahwa rapat koordinasi ini merupakan momentum penting bagi kita semua untuk mengukur keberhasilan yang telah dicapai serta mengidentifikasi tantangan yang masih ada. “Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, saya yakin kita dapat mengatasi setiap hambatan dan mencapai target yang telah ditetapkan,” ujar Hermansyah Siregar.

“Membangun reputasi itu tidak mudah dan memakan waktu yang lama, terus bangun reputasi dengan terus meningkatkan prestasi. kepemimpinan yang baik adalah kepimpinan yang mampu menggerakan tim dan bergerak bersama-sama dalam meningkatkan kinerja,” jelas Hermansyah Siregar, sekaligus menutup kegiatan.

Pada kesempatan ini, Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu, Yansen yang mengikuti kegiatan ini menyatakan kesiapannya dan terus berupaya dalam meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya warga binaan.

“Kami akan terus berusaha meraih kinerja yang baik, memaksimalkan penyerapan anggaran, melakukan koordinasi dan menjalin sinergitas yang baik dengan Aparat Penegak Hukum setempat dan instansi terkait guna mewujudkan pembinaan yang optimal dan pelayanan yang Pasti Berdampak,” ujar Yansen.

@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kemenkumhamsulteng
@divpassulteng

#kemenkumhamri
#ditjenpas
#KumhamPasti
#KumhamSultengPintarBermedsos
#KemenkumhamSulteng
#PemasyarakatanPastiBerdampak

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru