Pohon Tumbang di Jalan Poros Cempalagi dan di Jalan Gunung Kinabalu, Ini Aksi Tim SAR Brimob Bone Bersih-bersih

Kamis, 11 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE — Tim Search And Rescue (SAR) Brimob Batalyon C Pelopor kembali terjun menebang dan memangkas cabang pohon di Jalan Poros Cempalagi, Kelurahan Pappolo, Kecamatan Tanete Riattang dan di jalan Gunung Kinabalu Kelurahan Mattirowalie Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Rabu (10/1/2024).

Pohon berukuran cukup besar itu tumbang saat hujan deras yang mengguyur kota Watampone dan sekitarnya.

Hal itu dibenarkan Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Kompol Nur Ichsan, S.Sos., M.Si saat dikonfirmasi sore tadi.

“Berdasarkan laporan warga, tim SAR Brimob Bone langsung turun ke dua lokasi tersebut untuk membersihkan pohon tumbang,” beber Kompol Nur Ichsan.

Ditambahkan Danyon bergelar Magister Sains, pohon tersebut mengganggu arus lalu lintas warga sekitar dan para pengguna jalan lainnya.

“Pohon berukuran cukup besar itu berhasil dipangkas menggunakan mesin Chainsaw oleh Tim SAR Brimob Bone bersama personel Babinsa Koramil Tanete Riattang dan dibantu warga sekitar lokasi kejadian,” imbuhnya.

Danyon Ichsan mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat beraktivitas di luar rumah ketika kondisi cuaca ekstrem berlangsung.

“Hati-hati saat kondisi cuaca ekstrem berlangsung. Jangan lupa berdoa sebelum bepergian dan taati rambu-rambu lalu lintas,” tandasnya.

Aksi cepat dari tim SAR Brimob Bone ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.

Alhamdulillah berkat bantuan dari bapak-bapak Brimob Batalyon C Pelopor, akses jalan di tempat tinggal kami sudah bisa dilalui kembali, kami sebagai warga mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak Brimob semoga bantuan dari bapak-bapak dapat bernilai ibadah,” ucap H. Jafar warga yang tinggal di sekitar lokasi kejadian.(*)

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru