Pimpin upacara 17- an, Dandim 0906/Kutai Kartanegara Bacakan Amanat Kasum TNI

Kamis, 17 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kutai Kartanegara – Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) menggelar kegiatan upacara bendera yang rutin dilaksanakan setiap bulan pada tanggal 17 bertempat di lapangan upacara Makodim jalan K.H Akhmad Muksin kelurahan Timbau kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Senin (17/11/2022).

Pelaksanaan upacara bendera dipimpin langsung oleh Dandim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) Letkol Inf. Jeffry Satria dimana dalam kesempatan tersebut Dandim membacakan amanat dari Kepala Staf umum TNI Letjen TNI Eko Margiyono.

Dalam amanatnya, Kasum TNI menyampaikan, “Beberapa hari yang lalu kita telah memperingati Hari Pahlawan pada tanggal 10 November, teladan dari para pahlawan bangsa kiranya menjadi semangat kita untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah mendahului kita. Melalui momentum peringatan Hari Pahlawan tersebut marilah kita jadikan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi di setiap langkah yang penuh dengan inovasi dan daya kreasi”.

“Jadikanlah semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi di dalam setiap langkah kehidupan untuk mengisi kemerdekaan karena kemerdekaan yang kita rasakan saat ini tidaklah datang begitu saja namun memerlukan perjuangan dan pengorbanan luar biasa sehingga sifat pantang menyerah tabah loyal dan tulus serta rela berkorban untuk mempertahankan keutuhan NKRI harus dimiliki oleh seorang prajurit TNI dan pegawai negeri sipil TNI”.

“Bapak RI telah memberikan penilaian atas laporan keuangan dengan memberikan opini WTP selama 4 tahun berturut-turut yaitu tahun 2018 sampai dengan 2021, ini merupakan kado terindah bagi TNI dalam upaya menjadikan TNI lebih profesional oleh karena itu kita akan terus berupaya dengan sungguh-sungguh dan berkomitmen untuk mendapatkan penilaian WTP tiap tahunnya”, tutup Dandim saat membacakan amanat Kasum TNI.

Kodim 0906/Kukar

Berita Terkait

Kawal Gizi Pelajar, Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Dampingi Pembagian Makan Gratis Di SDN 12/79 Macanang
Dampingi Petani Lokal, Babinsa Koramil 05/Ulaweng Pastikan Pemeliharaan Jagung Maksimal
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Laksanakan Komsos Bersama Tokoh Pemuda Di Desa Amessangeng
Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air
Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis
Babinsa Lamuru Kodim 1407/Bone Dampingi Kegiatan Posyandu Balita Dan Bumil Di Wilayah Binaan
Kodim 1407/Bone Tingkatkan Patroli Wilayah Guna Pastikan Kondusifitas Kamtibmas
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Hadiri Lomba Cipta Menu B2SA Dan Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Di Desa Binaan

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Kawal Gizi Pelajar, Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Dampingi Pembagian Makan Gratis Di SDN 12/79 Macanang

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dampingi Petani Lokal, Babinsa Koramil 05/Ulaweng Pastikan Pemeliharaan Jagung Maksimal

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Laksanakan Komsos Bersama Tokoh Pemuda Di Desa Amessangeng

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:03 WIB

Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis

Berita Terbaru