Personil Koramil 1405-06/Barru melaksanakan kegiatan Karya Bhakti Pembersihan menuju muara laut

0
104

KODIM 1405/PAREPARE–Personil Koramil 1405-06/Barru yang dipimpin oleh Mayor Inf. Basri bersama anggota Babinsa dan warga melaksanakan kegiatan Karya Bhakti pembersihan saluran air pembuangan dari perkampungan , pertambakan warga menuju muara laut sepanjang 25 meter dan pembersihan sisi kanan dan kiri jalan dari semak belukar sepanjang 100 meter, selasa (14/5/2024).

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga kebersihan menuju saluran air pembuangan dari perkampungan agar Saluran air yang bersih dan lancar akan mencegah terjadinya genangan air dan banjir saat musim hujan.

Dalam kegiatan ini, personil Koramil 1405-06/Barru bekerja sama dengan warga setempat untuk membersihkan saluran air dari sampah dan material lain yang menghambat aliran air. Mereka menggunakan peralatan seperti cangkul, sekop, dan ember untuk membersihkan saluran air secara manual.

Selain membersihkan saluran air dari sampah dan material lain yang menghambat saluran air pembuangan dari perkampungan , menuju muara laut, personil Koramil 1405-02/Soreang juga memberikan sosialisasi kepada warga sekitar tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Mereka mengajak warga untuk tidak membuang sampah sembarangan dan selalu menjaga kebersihan di sekitar tempat tinggal mereka.

Kegiatan Karya Bhakti Pembersihan saluran air dari sampah ini mendapat apresiasi dari warga sekitar. Mereka merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini dan berharap agar kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin untuk menjaga kebersihan lingkungan di wilayah mereka.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan saluran air dari sampah dan material lain yang menghambat saluran air pembuangan dari perkampungan , menuju muara laut, dapat lancar, sehingga tidak terjadi genangan air atau banjir saat musim hujan. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan dan kenyamanan bersama, (Dal).