Nagan Raya, Dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri Tahun 1445 Hijriyah 2024 Masehi Komandan Kodim 0116/Nagan Raya yang di wakili Kasdim 0116/Nagan Raya Mayor Inf Legianto,S.Sos. Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah Tahun 2024 yang bertempat di lapangan apel MaPolres Nagan Raya, Rabu (03/04/2024).
Dalam amanat Kapolda Aceh yang dibacakan oleh Kapolres Nagan Raya AKBP Rudi Saeful Hadi, S.I.K menyampaikan “Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi ketupat 2024. Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata TNI-Polri bersama stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1445 H”.
Seperti kita ketahui, bahwa kerja keras bersama pada pengamanan mudik lebaran tahun lalu mendapatkan apresiasi dari masyarakat, Ungkapnya
Lanjutnya Berdasarkan survei Indikator periode tahun 2023, terdapat 89,5% meningkat 15,7 % masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2023 kemaren. Penilaian positif tersebut harus menjadi pemacu semangat, sehingga pengamanan mudik tahun 2024 ini mampu dilaksanakan lebih baik, Ungkapnya.
“Terlebih lagi Kemenhub RI memperkirakan potensi pergerakan masyarakat akan mengalami peningkatan dari 89,5 % juta orang pada tahun 2023, menjadi 193,6 juta orang pada tahun 2024 atau meningkat 56,4%.
Dalam kegiatan yang sama Komandan Kodim 0116/Nagan Raya Letkol Inf Fairuzzabadi yang di wakili Kasdim 0116/Nagan Raya Mayor Inf Legianto, S.Sos. menambahkan TNI, Polri bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk melaksanakan pengamanan secara lebih optimal, melalui Operasi Terpusat dengan sandi “Ketupat 2024”
“Operasi Ketupat 2024 melibatkan 155.165 personel dengan 5784 Pos gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Kementerian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan Mitra Kamtibmas lainnya.
Apel dihadiri, Waka polres Nagan Raya, Kompol Sudianto, S.H, Kasdim 0116/Nara, Mayor Inf Legianto, Perwakilan denpom MBO, erwakilan POM AU di wikili oleh Serka POM Hasan Nurdin, Kepala dinas perhubungan Kab. Nagan Raya, Efliyanto, SE., MM, Para kepala dinas, kepala badan dan kantor lingkup pemkab Nagan Raya, Para perwira staf polres Nagan Raya, Para Kapolsek/Kapospol Jajaran Polres Nagan Raya.












