SINJAI. Personel Koramil1424-05/Sinjai Selatan Kodim 1424/Sinjai dipimpin oleh Serka Kamaruddin melaksanakan kegiatan sidak dan pemantauan harga bahan pokok selama bulan suci ramadhan bertempat di Pasar Bikeru Lingk. Samaenre Kel. Sangiasseri Kec. Sinjai Selatan Kab Sinjai, Jumat (22/03/2024)
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memastikan stok kebutuhan pokok agar dapat mencukupi kebutuhan masyarakat, sehingga harapan kita nantinya tidak ada lonjakan harga yang cukup tinggi terkait kebutuhan masyarakat di Bulan Suci Ramadhan.
Dari hasil pemantauan yang di laksanakan oleh Personel Koramil1424-05/Sinjai Selatan tersebut di dapatkan beberapa hasil antara lain bahwa saat ini secara umum harga kebutuhan pokok di pasar Bikeru masih termonitor stabil dengan kenaikan harga barang tidak terlalu signifikan.
Selain mengecek harga sembako, kehadiran Personel Koramil di pasar juga berdampak dalam memberikan rasa nyaman dan rasa aman bagi para pelaku usaha dan masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan jual beli di Pasar Bikeru Kab Sinjai












