BONE – Personel Koramil 16/Tonra Kodim 1407/Bone melaksanakan kegiatan pendampingan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di Polinde 1, Desa Bacu, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone.
Posyandu merupakan kegiatan untuk mengentrol kehatan Balita dam ibu hamil oleh bidan desa kepada warga masyarakat dibantu oleh tim dari puskesmas dan para Kader Desa dengan tujuan meningkatkan pelayanan kesehatan dan gizi balita serta untuk menekan angka Stunting di Wilayah kecamatan Tonra khususnya Desa Bacu..
Selain pendampingan kehadiran Babinsa pada kegiatan posyandu juga membantu kelancaran kegiatan serta memberikan himbauan kepada masyarakat khusus nya ibu-ibu yang memiliki balita dan ibu hamil agar datang mengikuti posyandu serta memeriksakan kesehatan balita dan kehamilannya secara berkala.
Dalam kegiatan posyandu meliputi bebrapa tahap yaitu penimbangan balita, pengukuran tinggi badan balita, imunisasi, pemberian makanan tambahan gizi dan pemberian vitamin untuk balita serta pemeriksaan ibu hamil.
Serda Suwanto di sela-sela kegiatan mengatakan,”Posyandu adalah salah satu cara uantuk mengecek kesehatan warga terutama anak Balita dan Ibu hamil, kegiatan ini rutin di lakukan setiap bulannya untuk menghidarai hal hal yang tdk di inginkan sepeti Kematin dan Stunting, Saya selaku Babinsa akan trus mendampingi kegiatan tersebut, Karena saya sangat peduli dengan kesehatan warga” Ungkap Babinsa.
Dalam kegiatan tersebut , Babinsa Serda Suwanto juga trus mengingatkan warganya untuk menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya agar tetap sehat.,”Pungkasnya. (Pendim 1407/Bone)












