BONE – Di Desa Laburasseng, Kec. Libureng, Kab. Bone, Serda Muh. Tang Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone Rem 141/Tp laksanakan Komsos (Komunikasi sosial) dengan para tokoh masyarakat di wilayah binaannya. Kamis (08/06/23).
Serda Muh. Tang saat ditemui menguapkan “komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat yang aktif dilakukannya bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat dan sebagi jaring dalam binasa,” pungkasnya.
Lanjut Babinsa “dengan Komsos maka informasi yang benar dan tepat mudah kita peroleh sebagai kebutuhan aparat teritorial diwilayah dan sesuai arahan Bapak Danrem 141/TP Brigjen TNI Budi Suharto S.I.P.,M.Si melalui Dandim 1407/Bone Letkol Inf. Moch. Rizqi Hidayat Djohar agar para Babinsa harus rutin melaksanakan Komsosnya di wilayah guna mempererat silatuhrahmi dengan warga serta memudahkan Babinsa untuk melakukan koordinasi jika terjadi sesuatu hal di wilayah,” tutup Serda Muh.Tang. (Pendim 1407/Bone)












