BONE – Kopka Muslimin Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone dengan penuh keakraban lakukan memanen kacang tanah di kebun milik warga Desa Suwa, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone. Selasa (15/04/25).
Babinsa Kopka Muslimin saat ditemui mengatakan, “Desa Suwa sangat cocok untuk petani kacang tanah karena teknis penanaman kacang tanah ini, hanya sekali memerlukan air, pada saat awal penanaman sampai menunggu masa panen”.
Setelah itu hanya penyemprotan daun agar terhindar dari serangan hama dan setelah berumur tiga bulan kacang tanah siap dipanen, ungkapnya.
Lebih lanjut Babinsa “Setelah panen kacang tanah tersebut di jemur sampai kering kemudian dilakukan pengupasan untuk memisahkan kulit kacang dengan bijinya kemudian petani bisa menjualnya ke pasar,” jelas Babinsa.
Dengan terjun secara langsung dalam mendampingi dan membantu pekerjaan para petani diharapkan Babinsa dapat memberikan motivasi kepada para petani diwilayah juga bisa mengetahui secara langsung apa yang menjadi kendala atau keluhan para petani.
Sementara itu Danramil 14/Libureng Lettu Inf.Akhyar Budiaman S.I.Kom menyampaikan “kegiatan yang dilakukan Babinsa seperti mendampingi setiap kegiatan para petani selain untuk menjaga ketahanan pangan di wilayah binaan, juga bertujuan agar untuk mempererat jalinan tali silaturahmi antara Babinsa dengan para petani dengan demikian TNI semakin dicintai oleh masyarakat,” tandasnya. (Pendim 1407/Bone)