Pengerjaan Sumur Bor Program TMMD Ke-120 Kodim 1811/Teluk Wondama Dipercepat

Sabtu, 18 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 Kodim 1811/TW TA 2024 memberikan manfaat positif bagi warga setempat dengan melakukan pengeboran sumur bor di Kampung Yabore, Distrik Naikere, Kab. Teluk Wondama. 3 Unit Sumur yang sedang dibangun ini, selain menjadi salah satu sasaran fisik program TMMD Ke-120, juga menjadi program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), yaitu TNI Manunggal Air. Pembangunan sumur bor ini juga sangat dinanti-nantikan oleh masyarakat setempat yang selama ini kesulitan mendapatkan akses air bersih.

Kepala Kampung Yabore, Bapak Kuwieta mengungkapkan, “Kami sangat bersyukur atas adanya sumur bor ini. Selama ini kami sering kesulitan mendapatkan air bersih, karena sampai sekarang belum ada Akses air bersih, sehingga kami warga kampung Yabore harus mengambil air ke Sungai. Dengan adanya sumur bor ini, kami berharap kebutuhan air bersih kami dapat terpenuhi dengan lebih baik.”

Terima kasih pak TNI, bapak-bapak Satgas TMMD Kodim 1811/TW yang sudah menghadirkan air bersih di kampung kami,” tambahnya.

Dia mengatakan ”Adanya TMMD di kampung kami ini, semoga kedepannya masyarakat semakin sejahtera, terima kasih TMMD Kodim 1811/TW dan Pemda Teluk Wondama serta semua unsur terkait yang sudah bersama-sama membangun di kampung kami ini,” jelasnya.

Kapten Arh Arlani selaku Kordinator Lapangan menyampaikan bahwa sumur bor ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program TMMD. Sumur bor yang dibangun ini dapat digunakan dengan 2 cara yaitu dengan Pompa Manual dan dengan Mesin listrik. Pertimbangannya dikarenakan belum masuknya Listrik ke Kampung Yabore tersebut. “TNI akan terus berupaya untuk memberikan kontribusi positif bagi pembangunan dan kesejahteraan Rakyat,” tambah Kapten Arlani.

Pembuatan sumur bor air bersih itu belum 100 persen selesai, jadi para warga dimohon untuk bersabar dalam menantikannya.
Sumur bor baru ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi warga setempat, serta menjadi salah satu langkah dalam meningkatkan akses terhadap air bersih di wilayah tersebut.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru