Pengecekan lokasi satgas Koramil di kodim 1804/Kaimana

0
22

Kaimana – Rabu 16 February 2022.
Bertempat di Kodim 1804/ Kaimana Jl batu putih km 08 Kelurahan Krooy Distrik Kaimana kabupaten Kaimana Papua barat.
Kepala seksi Teritorial 182 / Jazira Onim Mayor Arh M Khoirul Anam memulai perjalanan menuju ke lokasi satgas Koramil yamor yang bertempat di Kp Urubika Distrik Yamor kab Kaimana Papua barat.

Distrik Yamor merupakan distrik yang mempunyai perbatasan dengan kabupaten 4 Kabupaten sekaligus .
Bagian selatan perbatasan dengan provinsi Papua kabupaten Mimika, bagian timur perbatasan dengan kabupaten Dogiay provinsi Papua , untuk timur laut perbatasan dengan kabupaten Nabire provinsi Papua dan utk Utara perbatasan dengan kabupaten Wondama dan kabupaten teluk Bintuni Papua barat.

Dengan strategi nya wilayah distrik Yamor kabupaten Kaimana maka sangat cocok untuk di tempatkan satgas Koramil yang bisa memutus atau melokalisir kelompok separatis Papua ,Distrik Yamor sangat lah cocok bagi kelompok tersebut untuk daerah penyelaman menuju daerah Papua barat.

Kasiter Korem 182/Jazira Onim langsung turun lapangan utk mencari data tentang kendala dan hambatan apabila satgas Koramil di tempat kan di Distrik Yamor.
Dari segi evakuasi, pengiriman logistik , perbantuan dan pergeseran pasukan.

“Distrik Yamor apabila di akses dari Kaimana ada 4 jalur .Yang pertama dari Kaimana menggunakan kan KM Pelni menuju FAK FAK Sorong Manokwari dan Nabire.
Sampai di Nabire mengunakan kendaraan Roda Empat kurang lebih 5-6 jam baru sampai di Distrik Yamor.

Jalur kedua dari Kaimana menggunakan longboat menuju kampung kenzi distrik teluk Arguni kabupaten Kaimana .

Setelah sampai kampung Kenzi menggunakan kendaraan roda empat double gardan menuju kampung pigo selanjutnya kabupaten Wondama dan selanjutnya masuk Distrik Yamor yaitu kampung Urey dan kampung Urubika Distrik Yamor kurang lebih mengunakan kendaraan 16 jam belum di hadapan Medan yg rusak .

Jalur 3 dari Kaimana menuju kampung Avona distrik Teluk etna mengunakan longboat kurang lebih 3 jam .

Dari kampung Avona distrik Teluk etna menuju kampung Urubika Distrik Yamor
Mengunakan kendaraan roda empat double gardan kurang lebih 9 jam dengan catatan Medan ,dan cuaca mendukung serta jembatan yg di lintasinya dlm kondisi baik.

Jalur 4 Dari Kaimana sampai kampung Urubika Distrik Yamor menggunakan loagboat dengan durasi perjalanan 18 jam dan harus bermalam ditengah perjalanan .” Tegasnya Mayor Arh M Khoirul Anam. (*)

Editor: A2W