Pembuatan Jembatan di Desa Tuju Capai 62 Persen, Program TMMD Ke-122 Kodim 1425/Jeneponto Terus Berlanjut

Minggu, 20 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jeneponto – Personel satuan tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-122 Tahun Anggaran 2024 dari Kodim 1425/Jeneponto Korem 141/Toddopuli Kodam XIV/Hasanuddin melanjutkan pengerjaan fisik berupa pembuatan jembatan di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. Minggu 20 Oktober 2024

Pembangunan jembatan sepanjang 7 meter dan lebar 5 meter tersebut saat ini telah mencapai progres sebesar 62 persen.

Kegiatan ini dipimpin oleh Letda Naufal S. Tr. Han yang melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, Pemda, serta masyarakat setempat. Kolaborasi berbagai pihak ini diharapkan dapat mempercepat proses penyelesaian pembangunan infrastruktur jembatan yang menjadi kebutuhan penting bagi warga Desa Tuju.

Dansatgas TMMD, Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., menjelaskan bahwa pembangunan jembatan ini bertujuan untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah dan mempermudah mobilitas masyarakat. “Dengan adanya jembatan ini, akses transportasi antar desa akan semakin lancar, dan hal ini tentu akan berdampak positif pada peningkatan ekonomi masyarakat sekitar,” kata Letkol Inf Muhammad Amin.

Selain dukungan personel, kegiatan TMMD ini juga mendapat bantuan dari Tim Poskes 1425/Jeneponto dan Dinas Kesehatan Kabupaten Jeneponto yang siap memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan personel yang terlibat dalam pengerjaan proyek. Kehadiran tim kesehatan ini memastikan seluruh peserta kegiatan dalam kondisi fit sehingga pekerjaan dapat berjalan optimal.

Dengan komitmen dan kerja sama yang kuat antara TNI, Polri, Pemda, serta masyarakat, pembangunan jembatan di Desa Tuju diharapkan dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat yang nyata bagi warga sekitar.

Berita Terkait

Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dorong Kesadaran Lingkungan Siswa SDN 252 Massila
Komsos Babinsa Koramil 08/Lamuru Kodim 1407/Bone Sampaikan Himbauan Kepada Warga Binaan
Perkuat Sinergitas, Babinsa Koramil 08/Lamuru Rutin Gelar Komsos Di Desa Massenreng Pulu
Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng
Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah
Bentuk Dukungan Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dalam Kemandirian Pangan Di Desa Pationgi
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Hadiri Kegiatan Musrenbang Di Kelurahan Pompanua
Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Intensifkan Pemeliharaan Lahan Percontohan Di Area Koramil

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:25 WIB

Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dorong Kesadaran Lingkungan Siswa SDN 252 Massila

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:09 WIB

Komsos Babinsa Koramil 08/Lamuru Kodim 1407/Bone Sampaikan Himbauan Kepada Warga Binaan

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:05 WIB

Perkuat Sinergitas, Babinsa Koramil 08/Lamuru Rutin Gelar Komsos Di Desa Massenreng Pulu

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah

Berita Terbaru