Peduli Kebersihan Lingkungan, Babinsa Koramil 01/Binamu Gelar Karya Bakti Bersama Warga Bersihkan Saluran Air

0
18

Jeneponto – Sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan Kawasan Desa binaan yang bersih dan asri Babinsa Kayuloe Timur Koramil 1425-01/Binamu Kodim 1425 Jeneponto Sertu Syarifin bersama warga melaksanakan Karya Bakti pembersihan saluran air di Dusun Ganrang Batu Desa Kayuloe Timur Kecematan Turatea Kabupaten Jeneponto Rabu 06/11/2024.

Terlihat Babinsa begitu antusias bersama warga membersihkan rumput, parit, maupun sampah yang menghambat saluran air agar tidak terjadi banjir.

Sertu Syarifin menyampaikan. Kegiatan Gotong-royong seperti ini akan mempererat jalinan silaturahmi antar warga. “Dengan melaksanakan Gotong-royong, akan tercipta kekompakan dan kebersamaan antar warga, dan juga bisa saling mengenal dan dapat bertukar pikiran,” ungkapnya.

Selain itu, karya bakti ini merupakan salah satu bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta sebuah implementasi dari Pembinaan Teritorial khususnya membantu menyelesaikan permasalahan masyarakat yang ada di wilayah teritorial Kodim 1425 Jeneponto, “sambungnya,

Lebih lanjut ia katakan Dengan adanya kegiatan ini diharapkan, warga lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.”pungkas Babinsa Sertu Syarifin”.