Dalam rangka Peduli Lingkungan Hidup dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap alam yang bertujuan untuk mencegah Bencana Banjir dan wabah penyakit dari nyamuk. Kodim 1801/Manokwari menyelenggarakan Kegiatan Karya Bakti Skala Besar Pembersihan Pantai di Teluk Sawaibu Kelurahan Sanggeng Distrik Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, Jumat (12/01/2024).
Karya Bakti Skala Besar ini dipimpin langsung oleh Kaur Komsos Kodim 1801/Manokwari Kapten Inf Dani Purnomo dan Kaur Bakti serta turut dihadiri Waaster Kasdam XVIII/Kasuari Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono dan Pabandia Bakti. Hadir dalam pelaksanaan tersebut sebanyak 350 orang diantaranya Kodam XVIII/Kasuari, Kodim 1801/Manokwari, Fasharkan TNI AL, Basarnas, Polres Manokwari, Yonif 761/KA, Dinas Lingkungan Hidup Manokwari, KSOP, FKPPI, Pramuka, Komponen Cadangan, Mahasiswa, SMA Taruna, Komunitas Truk dan Masyarakat
Peserta yang terlibat dalam karya bakti skala besar tersebut menyisir sepanjang pantai dengan melakukan pembersihan sampah-sampah seperti sampah plastik, botol-botol serta sampah lainnya yang berserakan di sepanjang pantai dengan begitu antusias dan kompak.
Disela-sela kegiatannya, Kaur Komsos Kodim 1801/Manokwari menjelaskan bahwa Kegiatan Karya Bakti Skala besar Ini adalah instruksi dari Kasad untuk TNI AD bersama masyarakat perang melawan sampah dan kegiatan ini juga merupakan awal dari proses untuk meningkatkan kesadaran masyarakat sekitar terhadap Peduli lingkungan hidup untuk menghindari bencana Banjir dan wabah penyakit dari nyamuk.
Lanjutnya, Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian terhadap kecintaan kita terhadap alam agar lebih bersih dan indah sekaligus sebagai wahana edukasi bagi masyarakat agar berperan aktif dalam dalam menjaga kondisi lingkungannya. Serta sebagai sarana untuk mengedukasi agar kita lebih peka lagi dalam menjaga kebersihan dan keindahan wilayah pantai.
“Meminta agar jangan ada lagi warga yang membuang sampah dipinggiran pantai karena dengan adanya sampah di tersebut berarti kita secara sengaja telah merusak alam maupun biota laut” imbuhnya
Sementara itu, salah satu warga Bapak Dimara Dowansiba mengucapkan terima kasih kepada Kodim 1801/Manokwari, Forkompimda dan Para Pelajar yang telah bersama sama melaksanakan kegiatan karya bakti bersih Pantai, ini sangat membantu meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan khususnya di Teluk Sawaibu.












