Panglima TNI Dan Kapolri Beserta Rombongan Mengunjungi Lanud Yohanis Kapiyau Dalam Rangka Kunjungan Kerja Di Wilayah Kabupaten Mimika

Selasa, 10 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pen Yku. Timika. Panglima Tentara Nasional Indonesia Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M, dan Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, M.Si, beserta rombongan mengunjungi Pangkalan TNI AU Yohanis Kapiyau dalam rangka kunjungan kerja di wilayah kabupaten Mimika. Senin, (09/01/2023).

Dalam kunjungan Kerja di wilayah kabupaten Mimika ini Panglima TNI di dampingi Kapolri beserta pejabat TNI/Polri.

Dalam arahannya Panglima TNI menyampaikan bahwa “kunjungan ini merupakan Kuker pertama kalinya di Provinsi Papua, dan merupakan sejarah Panglima TNI, Kapolri beserta Kepala Staf Angkatan bisa hadir bersama-sama di Papua”.

“Tadi sudah disampaikan oleh Kapolri terkait dengan solidaritas antara TNI/Polri sebagai Aparat Penjaga Keamanan di Indonesia, kita harus terus menjaga situasi aman dan kondusif”.

Pahami seluruh ketentuan yang berlaku, Naluri tempur Prajurit harus dimunculkan kembali, Tingkatkan “Culture Awareness” Prajurit, Laksanakan pendekatan secara Humanis seperti Binter dan Komsos, Panglima dan Komandan harus selalu “Hands On” yakni harus peduli dengan Prajurit.

Tetap jaga faktor keamanan dalam melaksanakan tugas, jaga kesehatan, hindari pelanggaran dan tetap terus menjaga hubungan baik dengan masyarakat sekitar.

Dalam kesempatan ini, Danlanud Yohanis Kapiyau melaksanakan laporan kepada Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M, (Panglima TNI) dan Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, M.Si,(Kapolri) beserta rombongan yang kemudian disambut dengan tarian adat Papua kemudian menuju Gedung Cartenz Lanud Yohanis Kapiyau.

Panglima TNI dan Kapolri beserta Kepala Staff Angkatan memberikan pengarahan kepada 470 personel gabungan TNI-POLRI di Gedung Cartenz Lanud Yohanis Kapiyau serta melaksanakan peninjauan Alutsista TNI-POLRI di Apron 100×100 Bandara Mozes Kilangin Timika.

Adapun jenis alutsista yang dilihat diantaranya Tank Amx-13 milik TNI AD, Panser P-150 Milik TNI AD, Panser Anoa Milik TNI AD, Heli Caracal TNI AU EC-725/HT-7204, Heli Penerbad BO-105/HS-7108, Mobil Ransus Brimob dan Perahu RHIB Karawai 1.

Selesai peninjauan alutsista dan wawancara dengan wartawan, Panglima TNI dan Kapolri beserta rombongan melaksanakan pertemuan dengan para pejabat Papua diakhiri dengan pemberian cinderamata dari pejabat daerah Papua. (Penyku)

#tni
#tniau
#swabhuanapaksa
#militerudara
#puspentni
#dispenau
#koopsud3
#lanudyku
#jauhdilangitdekatdihati
#airmentv

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru