BONE – Serda Syukur, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu, melaksanakan pendampingan dalam kegiatan penanaman padi yang dilakukan oleh Kelompok Tani Sipatuo di Dusun Maradda, Desa Bontopadang, Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone. Sabtu siang (03/01/26).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan di wilayah tersebut, serta mendukung program pemerintah dalam sektor pertanian.
Dalam kegiatan tersebut, Serda Syukur hadir untuk memberikan semangat dan motivasi kepada para petani, serta membantu proses penanaman padi yang dilakukan secara gotong-royong oleh anggota kelompok tani.
“Sebagai Babinsa, kami selalu siap mendampingi dan memberikan dukungan kepada para petani dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan. Penanaman padi ini merupakan langkah awal yang sangat penting untuk menghasilkan produksi yang optimal,” ujar Serda Syukur.
Selain mendampingi petani dalam proses penanaman, Serda Syukur juga memberikan sosialisasi mengenai teknik pertanian yang efisien dan ramah lingkungan untuk memperoleh hasil pertanian yang lebih baik.
Para petani di Desa Bontopadang sangat antusias dengan kehadiran Babinsa yang aktif mendampingi mereka dalam setiap tahap kegiatan pertanian. (Pendim 1407/Bone)












