Kunjungan Kerja Perdana Pangdam XVIII/Kasuri di Makorem 181/PVT Sorong

Selasa, 6 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sorong-Papua Barat Daya. Danrem 181/PVT Brigjen TNI Totok Sutriono, S.Sos.,M.M., didampingi Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 181 PD XVIII/ Kasuari Ny. Idan Totok Sutriono, menerima kunjungan kerja perdana Pangdam XVIII/KSR Mayor Jenderal TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han), beserta Ketua Persit KCK Daerah XVIII/Kasuari Ny. Rina Haryanto, di wilayah Jajaran Korem 181/PVT Sorong, Senin (05/08/2024).

”Perlu dipahami bersama, kunjungan kerja ini menjadi sarana yang sangat penting bagi saya untuk dapat melihat langsung kondisi satuan Korem 181/PVT baik dari segi pangkalan maupun personel, saya juga ingin memastikan bahwa kita semua terus bergerak maju dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada, baik dalam upaya peningkatan profesionalisme maupun kesiapan operasional. Kita harus selalu siap siaga, mengingat setiap tugas dan tanggung jawab kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di wilayah Papua Barat dan Papua Barat Daya,” pungkas Pangdam XVIII/KSR Mayor Jenderal TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han).

“Saya mengajak seluruh prajurit, pegawai sipil dan persit Korem 181/PVT untuk terus menjaga semangat kebersamaan dan solidaritas. Jadilah teladan dalam disiplin dan dedikasi, serta jangan pernah ragu untuk terus meningkatkan kemampuan dan pengetahuan kita dalam menghadapi dinamika yang semakin kompleks,” pungkasya.

“Kita ketahui bersama, semakin maraknya judi online sampai dengan saat ini yang melibatkan beberapa oknum prajurit di lingkungan TNI tak terkecuali di kodam XVIII/Kasuari, maka hal ini saya nilai merupakan ancaman nyata dan serius yang harus disikapi dengan cermat. Judi online bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga keterlibatan dalam judi online berpotensi merusak moral dan integritas. Dampak negatifnya tentunya dapat meluas hingga ke dalam keluarga, menciptakan masalah keuangan dan konflik keluarga, yang bisa mengganggu stabilitas kehidupan rumah tangga,” ujarnya.

“Saya perintahkan agar keluarga Kodam XVIII/Kasuari tidak ada lagi yang terlibat dalam judi online dalam bentuk apapun. Setiap personel yang terlibat judi online tentunya akan diproses dan dikenakan sanksi tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di lingkungan TNI,” tegasnya.

“Saya ingatkan kembali dalam beberapa bulan kedepan kita akan menghadapi Pilkada serentak. tentu kita semua menyadari betapa pentingnya Netralitas TNI dalam proses demokrasi, termasuk dalam Pilkada. Netralitas ini bukanlah semata-mata kewajiban hukum, tetapi juga cerminan dari komitmen kita sebagai prajurit yang menjunjung tinggi profesionalisme dan kehormatan,” imbuhnya.

“Saya mengingatkan kepada seluruh anggota Korem 181/PVT beserta keluarga untuk tetap memegang teguh Netralitas dan menjauhi segala bentuk intervensi atau dukungan politik yang tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku,” Tegasnya.

Turut hadir, Kasrem 181/PVT Kolonel Inf Christian Pieter Sipahelut, Para Asisten Kodam XVIII/Kasuari, Para Kasi Korem 181/PVT, Para Kabalak Aju Korem 181/ PVT, serta Para Perwira, Bintara, Tamtama, PNS Dan Persit Korem 181/Praja Vira Tama.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru