Koramil-04/Paleteang Kodim 1404/Pinrang Kerahkan Personel Untuk Pembersihan Pasar Sentral Pinrang

0
19

Pinrang_ Danramil-04/Paleteang Kodim 1404/Pinrang mengerahkan personel untuk melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat dengan sasaran pembersihan di areal pasar Sentral Lasinrang Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (25/12/2023).

Danramil Kapten Ridwan memimpin langsung kerja bakti membersihkan saluran air, rumput, lumpur dan sampah yang berserakan di jalan dan got di sekitar pasar Lasinrang Pinrang.

“Saat ini musim hujan telah tiba dan seperti kita ketahui bahwa musim hujan tidak hanya memberikan manfaat bagi manusia dan mahluk hidup lainnya termasuk lingkungan, namun juga curah hujan yang tinggi dapat menimbulkan banjir, tanah lonsor dan penyakit yang disebabkan oleh nyamuk. Untuk menghindari hal tersebut kita melaksanakan kerja bakti membersihkan areal pasar Sentral Pinrang terutama saluran air agar tidak tersumbat”, jelas Danramil.

Selanjutnya Danramil berharap kepada seluruh pedagang, pengunjung dan warga sekitar memelihara dan menjaga kondisi pasara agar tetap bersih, salah satunya dengan membuang sampah pada tempat yang telah disediakan dan secara rutin setiap minggu dilaksanakan kerja bakti untuk membersihka areal pasar.

“Kalau pasar bersih, maka pembeli juga akan semangat belanja dan hal tersebut membawa keuntungan bagi para pedagang, jadi mari kita sama-sama menjaga kebersihan pasar ini dan apabila butuh tenaga bantuan untuk kerja bakti silahkan koordinasi dengan Babinsa”, tutup Danramil Kapten Ridwan.