Komitmen Bersama Menuju Indonesia Bersih, Sehat dan Hijau, TNI, Polri, dan Komponen Bangsa Lainnya Di Jeneponto Tanam Pohon

Kamis, 7 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Pohon adalah makhluk hidup sejuta manfaat. Seluruh bagiannya sangat berarti untuk kehidupan manusia. Pohon memberi oksigen melalui metabolismenya dan mengeluarkannya melalui daun, memberikan bahan bangunan kayu dengan batangnya, memberikan makanan melalui buahnya, dan dapat mencegah banjir, mencegah longsor dengan akarnya.

Sejalan dengan itu, TNI-AD melalui Kodim 1425 Jeneponto kolaborasi bersama Pemerintah daerah, Polri dan Komponen bangsa lainnya, menggelar kegiatan program Penghijauan Penanaman Pohon, dengan mengusung tema “Menuju Indonesia Bersih, Sehat dan Hijau.

Sejumlah 300 pohon dengan jenis pohon yakni Mangga dan Sukun yang ditanam di sepanjang tepi jalan menuju lahan perkebunan warga masyarakat di Dusun Bontomanai Desa Bontojai Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto,Sulawesi Selatan. Kamis, 07/12/2023.

Pada kesempatan tersebut, Dandim 1425 Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin, S. IP., mengatakan, Kegiatan ini bukan hanya sekadar penanaman pohon, tetapi juga merupakan bentuk sinergi antara Pemda, TNI, Polri dan Komponen masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan serta mencegah bencana alam seperti banjir dan tanah longsor, ungkap Dandim.

Letkol Inf Muhammad Amin, juga menyampaikan bahwa dalam rangkaian program tersebut, kegiatan serupa secara serentak dilaksanakan di seluruh satuan teritorial jajaran TNI AD di seluruh Indonesia. Hal ini sesuai dengan arahan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi potensi bencana alam dan meningkatkan ketahanan lingkungan, ujar Dandim.

Pohon-pohon yang ditanam diharapkan tidak hanya menjadi penahan erosi tanah, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang, seperti peningkatan kualitas udara dan pengembangan ekosistem yang seimbang. Semua pihak yang terlibat berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh nyata kolaborasi positif antara TNI AD dan Masyarakat serta Komponen Bangsa lainnya dalam menjaga keberlanjutan alam.

Berita Terkait

Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Pastikan Distribusi Makanan Bergizi Gratis Di Pompanua Berjalan Lancar Dan Higienis
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Kodim Bone Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Di Desa Binaan
Tanamkan Benih Nasionalisme, Babinsa Posramil Patimpeng, Koramil 1407-19/Kahu Beri Materi Wasbang Di SDN 252 Massila
Dialog Inspiratif : Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng Ajak Pemuda Desa Bila Jadi Pelopor Kemajuan Desa
Babinsa Koramil 20/Bontocani Kodim Bone Laksanakan Komsos Di Wilayah Binaan
Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1407-12/Cina Dampingi Petani Desa Lompu Olah Lahan Padi
Bekal Masa Depan, Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Ajarkan Nilai Pancasila Di SDN 264

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:00 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Pastikan Distribusi Makanan Bergizi Gratis Di Pompanua Berjalan Lancar Dan Higienis

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Kodim Bone Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Di Desa Binaan

Selasa, 20 Januari 2026 - 07:35 WIB

Tanamkan Benih Nasionalisme, Babinsa Posramil Patimpeng, Koramil 1407-19/Kahu Beri Materi Wasbang Di SDN 252 Massila

Selasa, 20 Januari 2026 - 07:30 WIB

Dialog Inspiratif : Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng Ajak Pemuda Desa Bila Jadi Pelopor Kemajuan Desa

Berita Terbaru